jpnn.com, TANGERANG SELATAN - Bersamaan perkenalan ban Accelera 651 Sport, pihak PT Elangperdana Tyre Industry mengundang drifter profesional Akbar Rais yang kebetulan juga jadi partner Accelera.
Akbar secara lugas menceritakan bagaimana keunggulan ban mobil berkarakter sport tapi diperuntukkan untuk harian.
BACA JUGA: GIIAS 2018: Accelera dan Forceum Rilis 7 Ban Baru Sekaligus
Sebelumnya, Akbar mengakui penggunaan ban Accelera lebih kepada menghargai ban yang merupakan produk anak bangsa.
"Pemantik awal mendukung Accelera adalah soal nasionalisme. Saya ingin mendukung produk ban asli Indonesia, tentunya karena memang Accelera juga memiliki kualitas baik dan itu langsung saja uji saat kompetisi drifting," ucap Akbar, Tangerang Selatan, Minggu (5/8).
BACA JUGA: Keunggulan Ban Turanza T005A Dikuliti Komunitas Mobil
Kemudian Akbar menjelaskan, keunggulan yang ia rasakan saat menguji Accelera 651 Sport di arena drifting soal daya cengkramnya cukup dan ketahanannya juga panjang sehingga pas sekali untuk harian.
"Apalagi saya pernah coba saat hujan, lazimnya kita turunin tekanan angin yang biar lebih ngegrip, tapi Accelera 651 Sport tidak perlu," selorohnya.
Pada saat bersamaan, Sales Manager & Marketing PT Elangperdana Tyre Industry Surya Dharma menekankan, kendati Accelera 651 Sport konsepnya balap tapi target kita sebagai penggunaan jalan raya.
"Karena, banyak yang ingin pakai ban jenis balap model semi slick tapi masyarakat saat ini takut karena harganya mahal dan cepat habis," tambahnya.
Oleh karena itu, kita akomodir kebutuhan itu lewat peluncuran ban Accelera 651 Sport jenis semi slick, kembangannya juga seperti ban balap dan durabilit-nya kita racik secara khusus memiliki ketahanan seperti ban-ban Accelera yang khusus untuk mobil harian. (mg8/jpnn)
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha