DT Peduli Ajak Berbagi Kebaikan Lewat Program Ramadan Peduli Negeri

Selasa, 02 April 2024 – 13:16 WIB
Lembaga Amil Zakat Nasional Daarut Tauhiid Peduli (DT Peduli) menghadirkan program Ramadan Peduli Negeri. Foto dok DT Peduli

jpnn.com, JAKARTA - Lembaga Amil Zakat Nasional Daarut Tauhiid Peduli (DT Peduli) kembali memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk mendapatkan pahala dan membahagiakan sesama melalui program Ramadan Peduli Negeri.

Direktur Utama DT Peduli, Jajang Nurjaman menjelaskan ada lima program unggulan yang disajikan.

BACA JUGA: Libur IdulFitri, BSI Siapkan Rp45 Triliun Uang Tunai

Pertama, Ramadan untuk Palestina yang mengajak untuk membantu saudara-saudara di Gaza di Bulan Ramadan mengingat kondisi Gaza yang tengah dilanda genosida, di mana lebih dari 30.000 jiwa telah meninggal dunia.

Kedua, Berbagi Paket Buka Puasa yang mengajak untuk memberi makan kepada yang berpuasa dan saudara Muslim yang terpaksa menahan lapar lebih lama.

BACA JUGA: Bakal Bergabung dengan InJourney, Dirut Garuda Indonesia Bilang Begini

"Siapa saja yang memberi makanan berbuka pada orang yang berpuasa, dia memperoleh pahala seperti pahala orang tersebut tanpa mengurangi pahalanya sedikit pun." (HR At-Tirmidzi).

Ketiga, Beasiswa Tahfidz Qur’an memberikan kesempatan kepada generasi pejuang Al-Qur'an untuk mendapatkan bantuan dalam menjadi ahli Qur’an.

BACA JUGA: Bangun Rumah Layak Huni di Guntung & Loktuan, Pupuk Kaltim Salurkan Rp630 Juta

Keempat, Wakaf Mushaf Al-Qur’an yang mengajak untuk menyumbangkan mushaf Al-Qur'an untuk disebarkan di seluruh Nusantara dan memberantas buta huruf Al-Qur’an.

Terakhir, Berkah Bingkisan Lebaran mengajak untuk berbagi kebahagiaan IdulFitri dengan saudara-saudara yang membutuhkan.

“Sebagai umat muslim, kita dipanggil tidak hanya untuk mengisi bulan Ramahan dengan ibadah-ibadah ritual semata, tetapi dengan tindakan nyata kebaikan dan kepedulian terhadap sesama. Mari kita manfaatkan kesempatan yang diberikan Allah SWT di bulan ini untuk meningkatkan amal kebaikan dan menyentuh hati orang-orang yang membutuhkan,” ujar Jajang.

“Tidak perlu menunggu lama atau memiliki banyak harta untuk dapat berbagi. Setiap amal kebaikan sekecil apa pun memiliki nilai besar di mata Allah SWT. Mari bersama-sama menjadikan bulan suci ini sebagai momentum untuk menyebarkan kasih sayang, berbagi kebahagiaan, dan menjaga kepedulian terhadap sesama sehingga dapat meraih rahmat dan maghfirah dari Allah SWT," seru Jajang.(chi/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler