WIDYAWATI sekarang usianya sudah 64 tahun. Meski masih aktif berkegiatan, kondisi tubuh Widyawati sudah tidak seperti saat masih muda.
Beberapa hari lalu, istri mendiang Sophan Sophiaan itu sakit tifus. "Mungkin karena kelelahan dan banyak aktivitas. Jadi kurang memperhatikan kesehatan tubuh," katanya kemarin di kawasan Rempoa, Tangerang Selatan.
Pekerjaan Widyawati di dunia hiburan memang masih banyak. Dia masih aktif di layar kaca. "Masih sering ada tawaran main film dan stripping sinetron juga," ungkapnya.
Ketika dijumpai wartawan kemarin, kondisinya sebetulnya belum benar-benar sehat. "Ini saya masih merasa pusing dan keluar keringat. Pulang dari sini langsung istirahat total," ujar Widyawati di dekat mobilnya.
BACA JUGA: Andien Suka Pamer Foto Polos Mandi Keringat, Ini Alasannya
Bintang film Di Bawah Lindungan Kakbah tersebut juga menyatakan, dua putranya mulai mengeluhkan kesibukannya.
Mereka meminta Widyawati agar mengurangi kegiatannya. "Iya, anak-anak takut ibunya sibuk, lalu drop," ucapnya.
Atas desakan dua anaknya tersebut, aktris yang sudah beberapa kali menyabet penghargaan di bidang seni peran itu pun luluh. Dia berjanji tidak banyak mengambil tawaran job.
Secara terpisah, penyanyi Rossa, 36, juga tengah sakit. Di temani anaknya, Rizky Langit Ramadan, Rossa dirawat di Rumah Sakit Brawijaya, Jakarta Selatan, sejak Sabtu (8/3).
BACA JUGA: Hmmm...Fatin Shidqia Suka Nongkrong di Tempat seperti Ini
Dia didiagnosis terserang bakteri dan kekurangan kalium. Menurut Gemma, manajer Rossa, pelantun Hijrah Cinta itu lebih baik dirawat agar bisa beristirahat.
"Teh Ocha (sapaan Rossa) itu orangnya over aktif. Kalau dikasih libur, katanya pusing," ucap Gemma. Karena itu, yang terbaik adalah merawatnya di rumah sakit.
"Kalau nggak dirawat inap, dia malah jalan-jalan terus nanti. Jadi, biar cepat sembuh dan besok bisa kerja lagi," katanya. (dod/c15/jan)
BACA JUGA: Jalani Siraman, Artis Jelita Ini Pakai Kebaya Warisan sang Ibu
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pernah Dilamar Gaston, Jupe Merasa Sudah Menikah
Redaktur : Tim Redaksi