Dua Pelaku Penusukan Aipda AD Ditangkap, Satu Ditembak Mati

Selasa, 16 Juni 2020 – 20:15 WIB
Rumah korban yang sudah dipasang police line dan korban AD saat mendapatkan perawatan di RS. Foto : edho/sumeks.co

jpnn.com, PALEMBANG - Tim gabungan Polda Sumsel dan Polrestabes Palembang akhirnya berhasil menangkap dua pelaku penusukan anggota Satsabhara Polrestabes Palembang Aipda AD, 39, Selasa (16/6/2020) dini hari.

Kedua pelaku yakni, Denis Sejahtera Als Anis, 23, warga Desa Arisan Musi, Kecamatan Muara Belida, Kabupaten Muara Enim dan Rico Chandra, 24, warga Jl Garut, Kelurahan Pasar Padi, Kecamatan Girimaya, Kota Pangkal Pinang, Provinsi Bangka Belitung.

BACA JUGA: Aipda AD Terkapar Diserang Orang Tak Dikenal di Rumahnya, Begini Kondisinya

Anis terpaksa ditembak mati karena melakukan perlawanan saat ditangkap.

“Iya benar berhasil kami tangkap. Nanti beliau (Kapolda Sumsel) yang akan rilis ungkap kasusnya di Mapolrestabes Palembang,” kata Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Supriadi MM saat dikonfirmasi SUMEKS.CO via ponselnya.

BACA JUGA: Berita Duka, Kompol Dasril Effendi Meninggal Dunia, Kami Ikut Berbelasungkawa

Identitas tersangka Rico. Foto : Repro edho/sumeks.co

BACA JUGA: Babi Hutan Berkaki Seperti Ceker Ayam Ini Ternyata Doyan Ngopi dan Makan Nasi

Tim gabungan awalnya berhasil membekuk tersangka Rico dan membawanya untuk memnunjukan tempat persembunyian tersangka Anis yang membawa kabur senjata api laras panjang jenis V2 yang dirampas dari korban.

Namun, tersangka Anis melakukan perlawanan dan terpaksa diberikan tindakan tegas terukur.

Namun saat akan dibawa ke RS Bhayangkara, tersangka Anis meninggal dunia.

Hingga saat ini jenazah tersangka Anis masih berada di kamar mayat RS Bhayangkara sedangka tersangka Rico masih dalam pemeriksaan di Mapolrestabes Palembang.

Seperti diketahui, korban Aipda AD menjadi korban penusukan saat berada di rumahnya di Jl GHA Bastari, Perumahan Taman Ogan Permai (TOP), Blok E1, RT 29/8, Kelurahan 15 Ulu, Kecamatan SU I, Jakabaring Palembang, Minggu (14/6/2020) sekitar pukul 03.00 WIB.

Senjata api laras panjang dibawa kabur oleh dua orang pelaku setelah korban ditusuk saat tidur di ruangan tengah rumah.

BACA JUGA: Berita Duka, Anggota DPRD Labura Meninggal Dunia, Dimakamkam dengan Protokoler COVID-19

Korban yang mengalami sembilan tusukan langsung dilarikan ke RS Bari dan dirujuk ke RS Bhayangkara.(dho)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler