Dua PRT Tua Ditemukan Tak Bernyawa di Rumah Majikan

Jumat, 15 April 2016 – 10:01 WIB

jpnn.com - BOGOR - Warga perumahan Danau Bogor Raya, Katulampa, Bogor Timur, geger, Kamis (14/4). Dua pembantu rumah tangga (PRT) yang bekerja di salah satu rumah warga ditemukan tewas dalam kondisi mengenaskan.

Jasad pertama adalah Tanu (70), ditemukan petugas sekuriti komplek dalam keadaan tewas dengan leher tergantung kabel pada tiang penyangga serambi rumah. Tak jauh dari situ, petugas menemukan jasad Narti (60), dalam kondisi kepala pecah akibat benturan benda tumpul, meringkuk di dalam bak penampungan air.

BACA JUGA: Satu Lagi nih Dedek Gemes Pecinta Om, Ditangkap Polisi

“Dugaan sementara, Tanu bunuh diri setelah menghabisi nyawa Narti,” beber Kapolsek Bogor Timur, Kompol Didik Purwanto, kepada Radar Bogor kemarin, Kamis (14/4).

Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, kata Didik, Tanu diduga membunuh Narti dengan menganiaya korban usai keduanya terlibat cekcok. Setelah membunuh Narti, Tanu diduga menyembunyikan jasad Narti ke dalam bak penampungan air.

BACA JUGA: Diduga Curi Dompet Polisi, Diuber Dua Bulan

“Informasi yang kita dapat, kedua korban memang kerap cekcok mulut saat bekerja di rumah milik Dudung (64). Masalah kerjaan dan makanan,” kata Didik.

Panik usai membunuh Narti, polisi kembali menduga Tanu nekat menghabisi dirinya dengan gantung diri di tiang penyangga. “Mayat Tanu pertama kali ditemukan petugas keamanan di rumah sekitar pukul 07.00. Di lokasi juga ada barang bukti yakni helm hitam, tas coklat, selembar sarung mobil, dan uang tunai Rp 700 ribu,” jelasnya.

BACA JUGA: Perampok Satroni Alfamart, Dua Karyawan Diikat lalu Disekap

Kedua jenazah PRT lanjut usia itu kemarin langsung dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara Bogor untuk dilakukan autopsi. Sementara polisi masih mengumpulkan keterangan dari beberapa saksi untuk mencari penyebab pasti kematian kedua korban.(rub/c/dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kakek Bejat Bantah Garap Gadis 4 Tahun di Kamar Gelap


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler