Hal itu antara lain diungkapkan Hume dalam sesi tanya-jawab konferensi pers ajang PB 2009, yang berlangsung di ruang serbaguna Depkominfo, Jakarta Pusat, Selasa (14/7) siang
BACA JUGA: Buru Tersangka Baru Kasus Alkes
Pihak Kedubes AS sendiri, sejauh ini memang senantiasa mendukung dan menjadi sponsor utama dalam ajang tahunan PB, yang secara resmi digagas pertama kali pada tahun 2007 lalu.Terkait dengan IT minded, sekaligus demi merespon lontaran dari Dirjen Aplikasi Telematika Depkominfo, Hume mengakui bahwa Presiden AS Barack Obama sendiri termasuk sebagai orang yang menaruh perhatian besar terhadap kemajuan teknologi komunikasi modern
BACA JUGA: Pesta Blogger 2009 Siap Digelar
Dan kita juga tahu, bahwa Presiden Obama memulai kampanye kepresidenannya dulu, salah satunya melalui media Facebook," tuturnya.Meski Hume sendiri mengaku tidak terlalu intens dalam dunia itu, ia merasa cukup senang telah sempat mencoba menulis blog untuk pertama kalinya pada tahun ini
Lebih jauh, Hume pun secara bangga memperkenalkan account fans page Kedubes AS untuk Indonesia di situs jaringan sosial Facebook, yang beralamat di www.facebook.com/jakarta.usembassy
BACA JUGA: Tahun Ini, Jaring 325 Ribu PNS Baru
"Dan kita dengan senang menyatakan, bahwa dari hari ke hari fans atau pengikutnya terus bertambah," katanya pula dengan muka berseri-seri, sambil mengajak hadirin untuk juga melongok halaman tersebut(ito/JPNN)BACA ARTIKEL LAINNYA... Nggak Mau Dibilang Kecolongan
Redaktur : Tim Redaksi