Duet Ganjar-Erick Dinilai Layak Maju di Pilpres 2024

Jumat, 09 Juni 2023 – 20:20 WIB
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dinilai lebih prospektif di Pilpres 2024 jika bersama Menteri BUMN Erick Thohir. ANTARA/HO-tim erick thohir

jpnn.com, JAKARTA - Figur Menteri BUMN Erick Thohir saat ini menjadi bahan pembicaraan semua kalangan masyarakat menjelang Pilpres 2024

Pengamat Politik dari Universitas Airlangga, Suko Widodo mengatakan kapabilitas serta pengalaman yang dimiliki Erick Thohir menjadi modal pelengkap jika maju sebagai cawapres.

BACA JUGA: Kesuksesan Erick Thohir Pertebal Kans untuk Maju jadi Cawapres

Selain itu, menurut Suko jika dipasangkan dengan Ganjar Pranowo atau Prabowo Subianto, Erick Thohir akan dengan mudah menyatu.

Terutama jika berpasangan dengan Ganjar Pranowo, maka duet Ganjar–Erick memiliki peluang untuk menjadi pemimpin Indonesia selanjutnya.

BACA JUGA: Kelakar Jokowi soal Pilpres 2024 di Depan Orang-Orang Penting Singapura

“Politik itu kan butuh daya popularitas yang akrab di masyarakat, menurut saya, dia dengan Ganjar Pranowo akan lebih nendang,” ujar Suko Widodo, Kamis (8/6).

Menurut Suko Widodo, salah satu hal yang bisa menguatkan kans Ganjar Pranowo jika berpasangan dengan Erick Thohir adalah dari sisi pemilih muda.

BACA JUGA: Dirut SIG Raih Penghargaan Top Leader on CSR Commitment 2023

Dia memprediksi tahun depan jumlah pemilih milenial yang memanfaatkan dunia digital akan semakin banyak.

“Saya kira kalau potensi terpilihnya dia akan aman dengan Ganjar Pranowo,” kata Suko Widodo.

Suko Widodo juga tak menampik jika sosok Erick Thohir bisa dipasangkan dengan siapa pun.

Hal itu karena latar belakang tehnokrat yang dimiliki oleh Ketua Umum (Ketum) PSSI tersebut.

“Karena orang teknokrat itu akan lebih gampang beradaptasi dengan pasangannya,” seru Suko Widodo.(chi/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler