Duh, Begini Jadinya Kalau Nyonya Tua Marah...

Rabu, 28 September 2016 – 05:42 WIB
Miralem Pjanic (kanan) membuka pesta gol Juventus ke gawang Dinamo Zagreb. Foto: AFP

jpnn.com - ZAGREB - Juventus akhirnya menuntaskan rasa penasarannya di Liga Champions musim ini.

Setelah hanya bermain imbang tanpa gol melawan Sevilla di kandang sendiri pada matchday pertama Grup H 15 September lalu, kini pasukan asuhan Max Allegri itu menang di matchday kedua, Rabu (28/9) dini hari.

BACA JUGA: Alfred Riedl Puas

Tak tanggung-tanggung, dalam lawatannya ke markas Dinamo Zagreb di Maksimir, Si Nyonya Tua (julukan Juve) mengamuk dan pesta gol 4-0.

Empat gol Juve dicetak oleh empat pemain berbeda. Miralem Pjanic (menit 24), Gonzalo Higuain (31), Paulo Dybala (57) dan Dani Alves (85).

BACA JUGA: Jadi Momok Porto, Islam Slimani Lanjutkan Dongeng Indah Leicester City

Kemenangan ini membuat Juventus berhak atas puncak klasemen sementara dengan empat poin. 

Sementara Sevilla yang di waktu nan sama menang 1-0 atas Lyon, berada di tempat kedua juga dengan empat poin.

BACA JUGA: Terlibat Skandal, Allardyce Bukan Lagi Manajer Timnas Inggris!

Lyon di posisi ketiga, dan Dinamo Zagreb di dasar klasemen. (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dortmund Perpanjang Kutukan Baju Kuning buat Madrid


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler