Duit Express, Film Komedi Terbaru MVP Pictures

Jumat, 28 Oktober 2022 – 22:52 WIB
MVP Pictures akan menghadirkan film komedi baru berjudul Duit Express. Foto: dok. MVP Pictures

jpnn.com, JAKARTA - Rumah produksi MVP Pictures akan menghadirkan film komedi baru berjudul Duit Express yang dibintangi Makuboys, yakni Alfin Dwi Krisnandi, Sepriadi, dan Dimas Kusnandi.

Film yang mengambil setting keindahan Indonesia Timur ini secara khusus menggandeng Imam Darto selaku penulis skenario dan Ody C. Harahap sebagai sutradara.

BACA JUGA: Vakum Main Film selama 2 Tahun, Ricky Harun Ungkap Alasannya

Duit Express berkisah tentang perjalanan Makuboys (Mamet, Kubil, dan Bolay) yang terpaksa membawa jenazah kakek mereka melintasi pulau demi mendapat warisan toko emas.

Mamet sudah muak dengan perlakuan Kartolo, atasannya di Toko Emas Kartolo Abadi, yang kebetulan adalah kakeknya. Kartolo sangat keras mendidik cucunya, karena dia pensiunan tentara.

BACA JUGA: Film Cross The Line Memotret Kisah Percintaan dari Sudut Berbeda

Kubil dan Bolay, dua pekerja Kartolo yang merupakan sahabat Mamet, juga lelah menghadapi kelakuan Kartolo yang pelit dan sangat keras.

Namun, mereka bertiga tidak memiliki pilihan lain untuk mencari tempat bekerja. Ketiganya sangat memerlukan uang untuk memenuhi kebutuhan hidup.

BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Kelakuan Nikita Mirzani Dibongkar, Ferdinand: Contoh Buruk..

Suatu hari, Kartolo mengajak Mamet, Kubil, dan Bolay ke Labuan Bajo, dengan alasan untuk berlibur. Tanpa diketahui ketiga pekerjanya, kepergian Kartolo ke Labuan Bajo, untuk bertemu Herman, kawan lama seperjuangannya di Timor Timur.

Herman mendapat info tentang keberadaan Adelina Bia Carascalao, istri pertama Kartolo yang menghilang sejak 1978. Tetapi, tanpa disangka setelah tiba di Labuan Bajo, Kartolo meninggal dunia dalam tidur.

Sejak itu, dimulailah perjalanan penuh petualangan Makuboys membawa jenazah Kartolo.

"Multivision Pictures sangat tertarik menghadirkan film ini, karena kisah komedi di dalamnya sangat segar dan dibintangi para aktor muda berbakat," kata Raam Punjabi, produser Duit Express, di Jkarta, Jumat (28/10).

Ody menambahkan bahwa dirinya senang terlibat dengan aktor-aktor muda yang bersemangat dan memiliki etos kerja tinggi. Hal itu memacunya memberikan hasil terbaik.

"Jujur ketika awal ditawari untuk menulis naskah film ini sempat agak ragu, karena tantangannya menghadirkan cerita komedi segar," tuturnya.

Film Duit Express ini akan menyapa penonton di layar bioskop pada 2023. (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler