jpnn.com, JAKARTA - Aktor Gading Marten turut berduka atas meninggalnya Ronaldikin, pria yang dikenal sebagai Ronaldinho KW asal Indonesia. Dia bahkan sengaja mengunggah foto komedian tersebut di akun Instagram miliknya.
Gading Marten memperlihatkan foto kenangan Ronaldikin tengah menonton AC Milan. Mereka diketahui merupakan penggemar tim berkostum merah hitam tersebut.
BACA JUGA: Kabar Duka, Ronaldinho KW asal Indonesia Meninggal Dunia
"RIP Ronaldikin. Kekallah kenangannya, tuhan kasihanilah," ungkap Gading Marten sebagai keterangan foto di akun Instagram miliknya beberapa jam yang lalu.
Baca juga: Kabar Duka, Ronaldinho KW asal Indonesia Meninggal Dunia
BACA JUGA: Penjelasan Gading Marten Soal Gosip Pacari Julie Estelle
Seperti diketahui, Ronaldikin, alias Ronaldinho KW asal Indonesia dikabarkan meninggal dunia. Pria asal Bandung itu mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Al Ihsan Baleendah, Kabupaten Bandung, sekitar pukul 15.30 WIB, Selasa (22/1).
BACA JUGA: Gading Marten dan Gisel Kompak Rayakan Ulang Tahun Gempi
Ronaldikin tutup usia setelah berjuang melawan penyakit infeksi paru-paru. Kabar meninggalnya Ronaldikin awalnya diumumkan oleh kelompok suporter Milanisti Indonesia lewat akun Twitter mereka.
Baca juga: Penjelasan Gading Marten Soal Gosip Pacari Julie Estelle
Ronaldikin semasa hidup dikenal sebagai komedian yang kerap muncul di iklan televisi. Namanya mulai mencuat sejak Piala Dunia 2010. Saat itu Ronaldikin tenar karena wajahnya sangat mirip dengan Ronaldinho yang merupakan bintang Brasil.
Sejak saat itu, Ronaldikin disebut sebagai Ronaldinho KW. Dia juga mulai kerap diundang ke sejumlah acara televisi dan menjadi bintang iklan. (mg3/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Hai Jomlo Merana, Film Love For Sale 2 Bakal Digarap
Redaktur : Tim Redaksi