Dulu Pernah Kalahkan Ajax, Saatnya Kalahkan Belanda

Selasa, 04 Juni 2013 – 17:42 WIB
Sergio Van Dijk saat berlatih di GBK Selasa (4/6). FOTO: Ricardo / JPNN
JAKARTA - Ketua Umum PSSI Djohar Arifin yakin Timnas Indonesia optimis bisa meropotkan Belanda, pada laga ujicoba di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (7/6). Menurutnya, mengalahkan Timnas Belanda bukanlah suatu yang mustahil.

Pada 1975, Ajax Amsterdam melakukan dua kali ujicoba di Indonesia. Klub langganan juara Eradivise itu mengalahkan Indonesia Tamtama 4-1, tapi kalah melawan Indonesia Wilayah I dengan skor 2-4.

"Dulu aja waktu lawan Ajax Amsterdam kita menang dengan skor 4-2. Sekarang kan semangatnya lebih tinggi. Saya harap strategi pelatih jitu," kata Djohar Arifin saat ditemui di Kantor PSSI Senayan Jakarta, Selasa (4/6).

Saat ini Belanda berada di peringkat 9 FIFA. Sementara Indonesia berada di peringkat 170 FIFA. Meski demikian, Djohar berharap pasukan Garuda Muda bisa memberi perlawanan.

"Kita tahulah level Belanda dimana, kita dimana. Tapi Belanda tidak akan kita biarkan bermain enak, kita akan memberi perlawanan. Anak-anak pun ingin membuat sejarah melawan Belanda," jelasnya.

"Insya Allah kita bisa curi poin. Karena pertandingan ini juga mempengaruhi peringkat FIFA, kalau bisa ambil poin ini dahsyat sekali untuk Indonesia," tambahnya. (abu/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Presiden KNVB Ikut ke Indonesia

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler