jpnn.com, MADRID - Real Madrid telah menempatkan Eden Hazard masuk daftar sepuluh pemain termahal dalam sejarah.
(Baca dulu yang ini: Eden Hazard Unggah Pesan Perpisahan yang Mengharukan Untuk Fan Chelsea)
BACA JUGA: Real Madrid Siap Lepas Bale ke MU, Asalkan...
Dengan biaya EUR 100 juta (di luar biaya tambahan lain) alias setara Rp 1,6 triliun, Hazard berada di urutan sembilan, di bawah transfer Gareth Bale 2013 (dari Tottenham Hotspur ke Real Madrid), tetapi masih di atas Cristiano Ronaldo 2009 sata pindah dari Manchester United ke Real Madrid.
Dari sepuluh transfer pemain termahal dunia, nama Neymar dua kali masuk hitungan. Biaya transfer si aktor sepak bola dari Brasil itu bahkan tercatat masih paling mahal saat pindah dari Barcelona ke Paris Saint-Germain. (mc/adk/jpnn)
BACA JUGA: Eden Hazard Unggah Pesan Perpisahan yang Mengharukan Untuk Fan Chelsea
10 transfer pemain termahal di dunia:
1. Neymar 2017 (dari Barcelona ke Paris Saint-Germain) 222 juta euro
2. Kylian Mbappe 2018 (dari Monaco ke PSG) 180 juta euro
3. Philippe Coutinho 2018 (dari Liverpool ke Barcelona) 120 juta euro
4. Cristiano Ronaldo 2018 (dari Real Madrid ke Juventus) 112 juta euro
5. Ousmane Dembele 2017 (dari Borussia Dortmund ke Barcelona) 105 juta euro
6. Paul Pogba 2016 (dari Juventus ke Manchester United) 105 juta euro
7. Neymar 2013 (dari Santos ke Barcelona) 103,5 juta euro
8. Gareth Bale 2013 (dari Tottenham Hotspur ke Real Madrid) 101 juta euro
9. Eden Hazard 2019 (dari Chelsea ke Real Madrid) 100 juta euro
10. Cristiano Ronaldo 2009 (dari Manchester United ke Real Madrid) 96 juta euro
BACA ARTIKEL LAINNYA... Real Madrid Ikat Eden Hazard Selama 5 Tahun dengan Mahar Rp 1,6 Triliun
Redaktur & Reporter : Adek