Eder (Mungkin) Tak Diterima Publik Prancis

Senin, 11 Juli 2016 – 05:19 WIB
Eder merupakan striker klub Ligue 1 Prancis, OSC Lille

jpnn.com - SAINT-DENIS - Pahlawan Portugal di final Euro 2016, Eder, bisa jadi tak akan diterima oleh publik Prancis. Maklum saja, dia mencetak satu-satunya gol ke gawang Les Bleus dan membawa Portugal juara. 

Diturunkan pada menit ke-79 oleh Fernando Santos untuk menggantikan Renato Sanches, Eder justru muncul sebagai pahlawan. Tanpa Cristiano Ronaldo yang sudah harus menepi sejak menit ke-25, Eder datang membawa kebahagiaan luar biasa bagi rakyat Portugal. 

BACA JUGA: Gol Tunggal Eder Bawa Portugal Juara Euro 2016

Lantas, kenapa dia mungkin tak diterima publik Prancis. Maklum saja, Eder adalah striker klub Prancis, OSC Lille. Dia awalnya berstatus pinjaman dari Swansea City sejak paruh kedua musim 2015-16. 

Akan tetapi, lantaran tampil gemilang dengan mengemas 6 gol dari 13 laga, Eder lantas dibeli permanen mulai musim 2016-17. 

BACA JUGA: Terus Ditekan, Portugal Paksa Prancis Jalani Perpanjangan Waktu

Pertanyaannya, ketika dia kembali ke Prancis saat Ligue 1 musim 2016-17 bergulir, apakah bakal diterima? Sebagai profesional tentu tak menjadi soal. Tapi, publik Prancis mungkin bisa melupakan kekecewaan dan kesedihan ketika timnas kesayangan mereka kalah di negara sendiri dari Portugal. Terlebih, Eder yang mencari makan di Prancis yang membuat Les Bleus menangis. 

Tentunya pecinta sepak bola masih ingat nasib Ahn Jung-hwan, striker Korea Selatan di Piala Dunia 2002. Gara-gara mencetak gol kemenangan Korsel atas Italia di babak perdelapan final Piala Dunia 2002, Ahn Jung-hwan langsung dipecat dari Perugia, klub Italia tempatnya bermain. 

BACA JUGA: Pupus Sudah Ambisi Ronaldo Lewati Rekor Gol Michel Platini

Semoga saja Eder tak bernasib sama dengan Ahn Jung-hwan. 

Terlepas dari itu, berkat gol tunggalnya dan membawa Portugal juara Euro 2016, nasib Eder di timnas Portugal bakal berubah. Dia bisa jadi akan menjadi pemain reguler. Perlu diketahui, selama ini dia berstatus sebagai striker pelapis. 

Di Euro 2016 ini, Ederhanya tiga kali bermain (termasuk final) dan semua sebagai pemain pengganti. Tapi, perannya di final melebihi pemain reguler. (epr/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ditandu Keluar, Ronaldo Dapat Tepuk Tangan Seisi Stadion


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler