Edy Mulyadi Bikin Heboh, Tagar #TangkapEdyMulyadi Trending, PKS Buka Suara

Senin, 24 Januari 2022 – 11:13 WIB
Gambar Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Dok ANTARA

jpnn.com, JAKARTA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) buka suara terkait pernyataan "tempat jin buang anak" yang diutarakan Edy Mulyadi yang viral di media sosial.

PKS terseret dalam pernyataan tersebut lantaran Edy Mulyadi pernah menjadi calon legislatif pada Pemilu 2019 lalu.

Melalui akun resmi PKS di Instagram @pk_sejahtera, Juru Bicara PKS Ahmad Mabruri menyampaikan pernyataan Edy Mulyadi tentang Kalimantan tidak ada sangkut pautnya dengan PKS.

Mabruri membenarkan Edy Mulyadi memang pernah menjadi caleg PKS, tetapi setelah proses pemilu usai hingga kini dia tidak aktif di struktur level manapun dan bukan pejabat struktur PKS.

"Sehingga sama sekali tidak ada kaitan PKS dengan pernyataan yang bersangkutan," ujar Mabruri dikutip JPNN.com, Senin (24/1).

Mabruri juga menyampaikan sikap resmi PKS akan disampaikan jurubicara dan anggota legislatif serta dapat diakses di laman resmi partai.

"Segala sikap resmi PKS terkait IKN sudah disampaikan oleh anggota fraksi di DPR dan Juru Bicara Resmi DPP PKS di media," tegasnya.

Nama Edy Mulyadi mencuat ke publik setelah video pernyataannya yang menyebut Ibu Kota Negara (IKN) baru di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur sebagai tempat pembuangan anak jin.

Bahkan, tagar #TangkapEdyMulyadi menjadi trending di Twitter dan ramai di perbincangkan publik.(mcr8/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

BACA JUGA: Eks Caleg PKS Dilaporkan Menghina Prabowo, Tagar #TangkapEdyMulyadi Viral


Redaktur : Natalia
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler