EF Indonesia Melatih Para Staf Kemenko Marves Agar Cakap Bahasa Inggis

Rabu, 19 Oktober 2022 – 03:45 WIB
English First (EF) ditunjuk Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) untuk melatih kemampuan Bahasa Inggris staf-stafnya melalui kelas spesifik. Foto dok EF

jpnn.com, JAKARTA - EF mendapat kepercayaan dari Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) untuk melatih kemampuan Bahasa Inggris staf-stafnya melalui kelas spesifik yang berfokus pada pelatihan Business English secara intensif.

Dengan pengalaman lebih dari 55 tahun di dunia dan 30 tahun di Indonesia, EF telah berhasil membantu meningkatkan kecakapan berbahasa Inggris ratusan ribu siswa dari berbagai negara.

BACA JUGA: Mampu Hempaskan Sel kulit Mati Dalam 3 Menit, Cleora Beauty Raih Top 1 Produk Skincare

EF berkomitmen untuk terus berinovasi dalam memberikan pengalaman belajar secara langsung maupun daring baik bagi individual ataupun perusahaan.

“Dengan misi Opening the world through Education, EF Adults mengerti betul akan pentingnya memberikan pilihan program yang fleksibel dan tepat bagi setiap kondisi siswa. Kami memiliki program belajar secara online 24 jam maupun offline di center EF, serta program khusus karyawan yang memungkinkan kami untuk mendatangkan pengajar ke kantor," ujar Stefany Yacop, Sales Director EF Adults.

BACA JUGA: Istri Meninggal Dunia, Drummer NOAH: Mau ke mana sih?

Program khusus bagi karyawan ini mencakup seluruh area Indonesia.

Hal ini guna memastikan staf-staf yang ditempatkan di setiap cabang perusahaan dapat mengakses materi yang sama sesuai level kemampuan Bahasa Inggrisnya tanpa batasan waktu dan jarak.

BACA JUGA: BTN Siap Terbitkan Rights Issue Rp 4,13 Triliun

Farah Heliantina, Asisten Deputi Investasi Bidang Jasa, Deputi Bidang Koordinasi Investasi dan Pertambangan, Kementerian Kooordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi menilai, metode EF yang fleksibel sangat sesuai dengan kebutuhan di tengah kesibukan setiap staf di Kemenko Marves saat ini.

Materi pembelajaran yang dikemas dengan menarik, mendorong setiap staf untuk ikut serta secara aktif dalam kelas.

Hal ini menjadi salah satu faktor yang sangat mendukung efektivitas pelatihan itu sendiri.

"Silabus EF cocok dengan kebutuhan kami di Deputi Bidang Koordinasi Investasi dan Pertambangan Kemenko Marves, selain itu cara belajar yang melibatkan guru internasional pun menjadi salah satu alasan kami memilih EF sebagai learning partner," terang dia.

Selain itu, sambung Farah, EF memiliki kualitas dan sertifikasi berstandar internasional, sehingga membuat kami semakin yakin untuk memilih EF.

Sebelumnya, EF telah dipercaya beberapa kementerian untuk berpartisipasi dalam memberikan pelatihan Bahasa Inggris di antaranya oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi, Kementerian Agama, dan sebagainya.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler