Efek Egy Maulana Vikri, Pengikut FC ViOn Zlate Moravce Lampaui Populasi Kotanya

Selasa, 09 Agustus 2022 – 14:56 WIB
Egy Maulana Vikri saat menjalani sesi latihan bersama FK Senica. Foto: Instagram/egymaulanavikri.

jpnn.com, ZLATE MORAVCE - Kehadiran Egy Maulana Vikri menjadi berkah tersendiri bagi FC ViOn Zlate Moravce.

Belum genap 24 jam, followers instagram klub asal Slovakia itu sudah naik berlipat ganda.

BACA JUGA: Bernardo Tavares Beberkan Kunci PSM Tampil Konsisten di Liga 1 & Piala AFC Cup

Akun Instagram @fcvionzlatemoravce awalnya hanya memliki 3.856 pengikut.

Namun, kehadiran Egy langsung mendongkrak pengikut klub menjadi 43 ribu followers.

BACA JUGA: AFC Cup 2022: Prediksi Susunan Pemain PSM Makassar vs Kedah FC

Sebelumnya, klub sempat memamerkan tambahan followers pada Senin (8/8) malam pukul 23.00 WIB, yakni mencapai 25 ribu.

Kini, followers mereka bertambah lagi nyaris dua kali lipat dari pengumuman terakhir.

"Begini rasanya saat klub memiliki pengikut lebih banyak dari populasi kota ini, terima kasih," bunyi pernyataan di akun resmi klub.

Berdasarkan pernyataan klub, populasi penduduk Zlate Moravce, tempat klub Egy bernaung hanya sekitar 13 ribu orang.

Artinya, followers akun instagram resmi FC ViOn sudah melebih populasi penduduk di sana.

Menarik dinantikan, mampukah followers FC ViOn Zlate Moravce mencapai 100 ribu lebih seperti yang didapatkan oleh FK Senica, klub Liga Slovakia lainnya yang sempat dibela Egy Maulana Vikri(dkk/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler