Egy Maulana Dan Ezra Walian Batal Gabung Timnas Indonesia U-22

Senin, 28 Januari 2019 – 21:35 WIB
Egy Maulana Vikri dalam sebuah sesi wawancara. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Timnas U-22 Indonesia dipastikan tak bisa diperkuat Egy Maulana Vikri dan Ezra Walian dalam Piala AFF U-22 2019 di Kamboja. Keduanya tak dilepas oleh klubnya masing-masing.

Skuat Garuda Muda sendiri telah menjalani pemusatan latihan sejak 7 Januari lalu. Nama keduanya memang tak dicoret, karena diharapkan bisa bergabung dalam pemusatan latihan.

BACA JUGA: Singapura Mundur dari Piala AFF U-22, Indra Sjafri: Timnas Indonesia Rugi

Namun, klub Egy, Lechia Gdansk, dan Ezra, RKC Waalwijk, tak memberikan lampu hijau bagi keduanya ke Timnas Indonesia.

Sekjen PSSI Ratu Tisha menyebut Egy dan Ezra tidak dilepas oleh klub mereka karena masih dibutuhkan untuk berkompetisi di liga.

BACA JUGA: Timnas U-22 Uji Coba Lawan Bhayangkara FC dan Persebaya, Ini Jadwalnya

"PSSI sudah menerima surat balasan Lechia Gdansk dan RKC Waalwijk bahwa Egy Maulana dan Ezra Walian tidak bisa dilepas ke Timnas Indonesia U-22. Dua pemain ini masih dibutuhkan klub mereka untuk berkompetisi," kata Tisha.

Dengan kepastian ini, Egy Maulana Vikri dan Ezra Walian otomatis tercoret dari skuat Timnas U-22 Indonesia untuk AFF U-22.(dkk/jpnn)

BACA JUGA: Firza Andika Dipastikan Bisa Gabung Timnas di Piala AFF U-22

BACA ARTIKEL LAINNYA... Berharap Timnas U-22 Segera Laga Uji Coba


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler