Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman Starter, FK Senica Terkapar

Sabtu, 29 Januari 2022 – 19:26 WIB
Egy Maulana Vikri (kiri) dan Witan Sulaeman (kanan) saat diperkenalkan sebagai pemain FK Senica. Foto: Instagra/fk_senica

jpnn.com, ZLIN - Dua penggawa Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman tampil sebagai starter saat FK Senica melawan FC Fastav Zlin di Stadion Letna, Republik Ceko, Sabtu (29/1).

Sayang, Egy dan Witan tidak bisa berbuat banyak dalam laga uji coba tersebut karena FK Senica kalah telak 0-4 dari FC Zlin.

BACA JUGA: Efek Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman, FK Senica Kalahkan Slavia Praha

Duel melawan Zlin menjadi ajang persiapan sebelum FC Senica turun di Liga Slovakia pada 12 Februari mendatang.

Pelatih FK Senica Pavel Sustr tampaknya sengaja memainkan Witan sebagai starter agar pemain pinjaman dari Lechia Gdansk itu bisa beradaptasi.

BACA JUGA: Sihir Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri Bawa FK Senica Jegal Zlate Moravce

Witan kembali diduetkan bersama Egy dalam starting line up. 

Pada laga sebelumnya, dua pemain Timnas Indonesia itu berhasil membawa FK Senica menang atas Zlate Moravce dengan skor 2-1, Sabtu (22/1).

BACA JUGA: Gabung FK Senica, Witan Sulaeman Tebar Janji Manis

Namun, di laga ini Witan dan Egy sama-sama menjadi saksi FK Senica dibantai FC Zlin.

Empat gol kemenangan tim asal Republik Ceko itu berasal dari Youba Drame menit 64', Dominic Simersky (78'), Martin Necas (80'), dan Jakub Janetszky (87').

Kekalahan ini menjadi bahan pembelajaran bagi FK Senica sebelum berjibaku di Liga Slovakia.(mcr15/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler