Egy Maulana Vikri Lelang Jersey Bersejarah untuk Perangi Virus Corona

Jumat, 01 Mei 2020 – 22:54 WIB
Jersey Egy Maulana Vikri. Foto: IG egyamulanavikri

jpnn.com, JAKARTA - Egy Maulana Vikri, melelang jersey miliknya yang dikenakan saat memperkuat Lechia Gdansk untuk memerangi virus corona atau COVID-19.

Egy mengumumkan rencana lelang jersey bersejarah tersebut melalui akun pribadinya di Instagram pada Jumat (1/5). 

BACA JUGA: Cara Egy Maulana Vikri Latih Skill di Tengah Pandemi Virus Corona

Jersey tersebut juga dibubuhkan tanda tangan Egy dan seluruh pemain Lechia Gdansk dalam aksi donasi yang bekerja sama dengan Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI) tersebut.

"Halo teman-teman, saya Egy Maulana akan melelang Jersey Lechia Gdansk yang saya kenakan saat pertama kali line up di tim utama dan penuh tanda tangan seluruh pemain. Hasilnya akan didonasikan ke https://kitabisa.com/campaign/appihipmilawancorona," tulis Egy lewat akun pribadinya di Instagram.

BACA JUGA: 3 Pasangan Bukan Muhrim Tertangkap Basah Melakukan Perbuatan Terlarang di Hotel Mewah

BACA JUGA: Bongkar Rongsokan di Gudang, Pengepul Ini Menemukan Barang Mengejutkan

Lelang Jersey ini dimulai pada Jumat (1/5) malam sampai Minggu (3/5) nanti pada pukul 23.00 WIB. Harga Jersi bersejarah Egy sendiri dibuka dengan harga lelang Rp3 juta. Ada yang ngaku ngefan sama Egy, silakan dicoba untuk menawar jersinya. (dkk/jpnn)




Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler