El Clasico Barcelona vs Real Madrid: De Jong Ketemu Valverde

Rabu, 18 Desember 2019 – 20:49 WIB
Valverde vs De Jong. Foto: marca

jpnn.com, BARCELONA - Duel El Clasico Barcelona vs Real Madrid di Camp Nou, Kamis (19/12) dini hari WIB nanti bakal menjadi panggung buat dua gelandang masing-masing klub. Frenkie de Jong (Barca) vs Fede Valverde (Real).

De Jong telah menjadi bagian penting dari tim Barcelona sejak dia tiba di Camp Nou awal musim panas. Dia beradaptasi dengan gaya permainan Blaugrana dan menjadi pemain paling sering digunakan Ernesto Valverde musim ini.

BACA JUGA: El Clasico Barcelona vs Real Madrid: Rekor Fantastis Menunggu Zidane

Bintang muda Belanda ini telah menjelma menjadi motor lini tengah Barcelona. Namun, dia bukan satu-satunya pemain yang melakukan hal itu di Spanyol musim ini.

Buat De Jong, duel Kamis dini hari nanti akan menjadi El Clasico pertamanya. Namun, laga melawan Madrid tak asing buat De Jong. Musim lalu, De Jong dua kali menghadapi Madrid, bersama Ajax.

BACA JUGA: Buat Griezmann, El Clasico atau Derbi Madrid Sama Saja

"Pertandingan musim lalu (melawan Real Madrid) dengan Ajax sangat istimewa, meskipun sekarang berbeda permainan dan saya di klub yang berbeda," ujar De Jong.

"Saya sudah menonton pertandingan El Clasico, dan yang paling saya nikmati adalah kemenangan 5-0 Barcelona di Camp Nou (2010)," pungkas De Jong.

BACA JUGA: El Clasico: Demi Keselamatan, Barcelona dan Real Madrid Bareng ke Camp Nou

Sementara dari kubu Real, Fede Valverde (21 tahun), setahun lebih muda dari De Jong, juga telah memberi Real Madrid kekuatan baru. Valverde menjadi opsi paling oke di lini tengah Madrid musim ini. Bayangkan, dia belajar dari pemain sekelas Toni Kroos, Casemiro dan Luka Modric. (marca/jpnn)


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler