jpnn.com, JAKARTA - Elektabilitas Ketua Umum Partai Gerindra yang juga Menteri Pertahanan (Menhan), Prabowo Subianto memuncaki hasil surveiyang dilakukan oleh Litbang Kompas sebagai calon presiden (capres) di Pilpres 2024.
Prabowo menduduki urutan puncak dengan elektabilitas 25,3 persen.
BACA JUGA: Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya: Prabowo Capres, Cak Imin Cawapres
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo di urutan kedua dengan elektabilitas 22 persen dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memiliki tingkat keterpilihan 12,6 persen.
"Nyaris tidak ada pergerakan signifikan pada elektabilitas ketiga tokoh itu," ungkap peneliti Litbang Kompas Bambang Setiawan, Rabu (22/6)
BACA JUGA: Pekik Komando Sambut Prabowo di Markas Kopassus Kamboja
Wakil Ketua Umum Gerindra Irfan Yusuf Hasyim mengungkapkan pihaknya telah meminta Prabowo untuk kembali maju di Pilpres 2024.
Namun, dia menjelaskan masih fokus bekerja.
BACA JUGA: Prabowo dan Ganjar Berpasangan, Pilpres Cukup 1 Putaran
"Namun, hingga saat ini Pak Prabowo masih fokus bekerja sebagai Menhan, tidak mau menggunakan jam kerjanya untuk berkampanye," kata Irfan kepada awak media.
Meski belum berkampanye, lanjut Irfan, elektabilitas Prabowo konsisten di papan atas.
"Ini berarti keinginan partai sudah sejalan dengan preferensi publik," lanjutnya.
Adapun, survei Litbang Kompas dilaksanakan pada 26 Mei hingga 4 Juni 2022 melalui tatap muka dan melibatkan 1.200 responden. Para responden dipilih secara acak, menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di 34 provinsi.
Metode ini memiliki tingkat kepercayaan 95 persen dan margin of error kurang lebih 2,8 persen dalam kondisi penarikan sampel acak sederhana.(mcr8/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Kenny Kurnia Putra