jpnn.com - Nasib Elkan Baggott bersama klub barunya, Cheltenham Town FC berjalan kurang mulus.
Bek Timnas Indonesia jarang mendapat kesempatan tampil.
BACA JUGA: Alasan Indra Sjafri Tak Panggil Elkan Baggott Perkuat Timnas Indonesia di SEA Games 2023
Pemain berpostur jangkung itu lebih sering duduk di bangku cadangan, bahkan tak masuh dalam skuad Cheltenham FC.
Terkini, Elkan menghilang dalam daftar tim saat Cheltenham FC menjamu Lincoln City, Rabu (8/3/2023) lalu.
BACA JUGA: Elkan Baggott Main di SEA Games 2023? Begini Penjelasan Indra Sjafri
Catatan ini merosot jauh apabila dibandingkan dengan penampilan Elkan bersama Gillingham FC musim lalu.
Saat itu, Elkan tampil dalam 29 laga dan mencatatkan 2.408 menit bermain.
BACA JUGA: Debut Elkan Baggott Bersama Cheltenham Town FC Berujung Pahit
Elkan sendir baru sekali bermain dengan Cheltenham FC, tepatnya ketika melawan Barnsley.
Namun, setelah itu, dia tak lagi diturunkan oleh Pelatih Cheltenham Wade Elliot ketika melawan Portsmouth (0-4), Derby County (0-2), Fleetwood (1-0), dan Lincoln City (0-0).
"Elkan bermain melawan Barnsley dan mengalami cedera Saya memikirkan dia mengalami kesulitan."
"Namun, saya berharap, dengan 11 laga tersisa, pemain kami merasa lapar dan semengat memberikan kontribusi," kata Wade Elliott dilansir gloucestershirelive.
Menarik melihat kiprah Elkan bersama Cheltenham FC. Apakah bek 20 tahun itu mampu kembali menunjukkan performa terbaikny?(mcr15/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib