jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi El Ibnu telah mengundurkan diri sebagai vokalis Elkasih Reborn.
Dia memilih hengkang setelah Elkasih Reborn meluncurkan single ketiga.
BACA JUGA: Nasida Ria Sukses Tampil di Jerman, Lagu-lagu Kasidah Berkumandang
Kini, grup musik yang mengubah namanya menjadi Elkasih Reborn itu terdiri dari El Septa (vokal), El Arif (drum), El Fajar (bas), El Picko (gitar), dan El Ari (synthesizer).
Lalu, apakah para personel Elkasih Reborn masih intens berkomunikasi dengan El Ibnu sebagai mantan vokalis?
BACA JUGA: Tur Closehead dan For Revenge Sukses, Didi Music Record Cari Talenta Baru
"Waktu dia memutuskan mengundurkan diri, kurang intens (komunikasi) karena dia pindah ke Jawa sama istrinya (kala itu)," kata El Ari di kantor JPNN.com, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Meski begitu, personel Elkasih Reborn tahu kondisi El Ibnu terkini melalui media sosial.
BACA JUGA: Rilis Rasa, Elkasih Reborn Bahas Soal Persaudaraan
Mereka pun turut bersimpati atas kondisi sang mantan vokalis.
Personel Elkasih Reborn berharap agar El Ibnu bisa tetap semangat.
"Kami tidak ada perubahan tetap seperti Elkasih yang lama. Artinya kami tetap berhubungan baik, mungkin sekarang Ibnu fokus ke ibadah kali ya," ujar El Arif.
Elkasih Reborn mengatakan pihaknya memberikan ruang untuk El Ibnu agar fokus melakukan kegiatannya.
Dia berharap eksistensi Elkasih Reborn di industri musik bisa memantik semangat El Ibnu.
"Mudah-mudahan dengan adanya Elkasih Reborn ini bisa membantu aktivitas juga buat Ibnu. Elkasih masih ada paling tidak dia ada semangat dong," ucap El Arif. (mcr7/jpnn)
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Firda Junita