Eltasya Natasha Melepas Sampai Hati

Jumat, 22 Juli 2022 – 19:54 WIB
Eltasya Natasha. Foto: Dok. Indonesia Serasi

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Eltasya Natasha baru saja meluncurkan lagu terbaru berjudul Sampai Hati.

Dia mengatakan bahwa lagu bertema cinta itu ditulis oleh Indah Anastasya.

BACA JUGA: Vidi Aldiano Meluapkan Kisah Hidup dalam Album Senandika

Menurut Eltasya Natasha, lagu Sampai Hati mengangkat kisah soal sepasang kekasih yang bertahun-tahun menjalin hubungan.

Akan tetapi, pihak perempuan merasa sikap sang kekasih makin berubah seiring berjalannya waktu.

BACA JUGA: The Bakuucakar Merilis Album Reformula, Ikhtiar Bangkit Setelah Kepergian Glenn Fredly

"Ternyata cowok itu berkhianat sama sahabat baik dari si cewek," kata Eltasya Natasha saat konferensi pers virtual, Jumat (22/7).

Perempuan yang karib disapa Tasya itu memberi nuansa berbeda dalam lagu Sampai Hati.

BACA JUGA: The Panturas Menggelar Wahana Ombak Banyu Asmara di 3 Kota

Berbeda dari lagu perdana, single Sampai Hati justru terdengar lebih kekinian.

Lagu tersebut dibalut alunan pop melankolis yang menyatu dengan nuansa slow-electronic.

"Semoga kombinasi lagu Sampai Hati membuat pesan dari lagu ini mampu ditangkap para pendengar, bahkan saat pertama kali didengar," beber perempuan asal Medan, Sumatera Utara itu.

Lagu Sampai Hati dari Eltasya Natasha sudah bisa dinikmati melalui platform musik digital.

Adapun video musik Sampai Hati dapat disaksikan melalui akun Alfarecords di YouTube.

Peluncuran lagu Sampai Hati sekaligus menjadi pembuktian eksistensi Eltasya Natasha di industri musik tanah air.

Dia awalnya dikenal di dunia musik lewat video-video cover lagu yang diunggah ke YouTube.

Video Tasya selalu sukses menarik perhatian penonton hingga meraih ratusan ribu views dan total telah ditonton lebih dari 100 juta kali.

Nama Eltasya Natasha makin populer pada 2019, ketika dirinya berhasil memenangkan PUBG MOBILE x ALAN WALKER Cover Song Contest.

Berkat karyanya, dia dipuji oleh DJ sekaligus produser kelas dunia yaitu Alan Walker.

Tidak hanya menjadikan karya sebagai hiburan, Eltasya Natasha juga menggunakan lagu-lagunya untuk menyebarkan kebaikan.

Eltasya Natasha kini tergabung dalam gerakan Indonesia Serasi, sebuah kegiatan yang bertujuan mengampanyekan persatuan, perdamaian, antidiskriminasi dan antiperundungan lewat media sosial.

Sejumlah tokoh dan selebritas juga terlibat dalam gerakan sosial Indonesia Serasi yang diprakarsai oleh Haddad Alwi Assegaf, dibantu Alissa Wahid, Ahmad Najib Burhani, Seto Mulyadi alias Kak Seto, Addie MS, dan lainnya.

Gerakan Indonesia Serasi memilih musik sebagai alat untuk menyampaikan pesan-pesan kebaikan yang dimaksud.

Oleh sebab itu, gerakan Indonesia Serasi menyiapkan sejumlah lagu yang akan disebarluaskan selama setahun ke depan, melalui berbagai platform media sosial seperti YouTube, Facebook, Twitter, Instagram, TikTok, dan lain sebagainya.

Sejumlah tokoh agama hingga artis-artis Indonesia juga turut mendukung gerakan Indonesia Serasi.

Antara lain, Ustaz Dasad Latief, Habib Husein Jafar, Pastor Gilbert, Jessica Mila, Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Ahmad Dhani, Opick, Deddy Corbuzier, Pamela Bowie, Cici Faramida, Siti KDI, Daniel Mananta, Ammar Zoni, Melly Goeslaw, Giorgino Abraham, dan termasuk Eltasya Natasha. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler