Empat pemain Muda Trial ke Eropa

Kamis, 29 Maret 2012 – 07:56 WIB

JAKARTA-Kesempatan emas didapat pesepak bola muda Indonesia. Empat murid sekolah sepak bola Liverpool college akan mengikuti seleksi di tim junior liga Italia.

Mereka adalah Afif Afiandi, Triaji Nugroho, Hendra Pamungkas, dan Darryl Darrent. Keempat pemain 17 tahun itu saat ini sedang menjalani latihan dibawah arahan pelatih asing di Jakarta.

"Mereka sedang dipoles kemampuannya oleh pelatih asal Italia. Kami berharap mereka bisa lolos ke salah satu tim junior Juventus junior," kata promotor empat penain tersebut, Rayana Djakasurya.

Setelah diuji kemampuan pemainnya dan melakukan diskusi dengan pelatih Italia tersebut, Rayana pun optimistis. Kemampuan yang dimiliki oleh anak asuhnya dinilai bakal mendapat jalan lapang untuk masuk ke tim junior.

Target utama Rayana adalah untuk bisa memasukkan salah satu pemainnya ke Juventus junior. Alasannya, dia telah melakukan pembicaraan dengan pihak Juventus junior.

"Tapi bukan jaminan. Yang terpenting, pemain kami mendapatkan tempat untuk bisa melakukan seleksi di Juventus dulu. Diterima atau tidak tergantung saat trial nanti," terangnya.

Selain akan mengikuti trial di Italia, Rayana juga mulai membuka jalan agar anak asuhnya bisa mengikuti trial di Inggris dan Spanyol. "Kami ingin yang level mereka meningkat. Karena itu, lebih baik mereka ke Eropa sejak muda," tutur Rayana.

Untuk diterima dan masuk dalam tim junior di klub-klub Eropa menurutnya lebih gampang dibanding menawarkan pemain Senior. Sebab, di level muda skill pemain Indonesia tidak kalah dengan pemain-pemain muda di klub tersebut. (aam)
BACA ARTIKEL LAINNYA... La Nyalla Siap Rekonsiliasi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler