Escargot,‭ ‬Lezat dan Kaya Protein

Selasa, 03 Juli 2012 – 08:33 WIB

BANDUNG-‭ ‬Bagi sebagian orang,‭ ‬Escargot mungkin merupakan hidangan yang asing dilidah.‭ ‬Ya,‭ ‬sebenarnya anggapan tersebut tidaklah salah,‭ ‬lantaran Escargot sendiri merupakan kuliner dari Perancis.‭ ‬Namun,‭ ‬baru-baru ini Escargot pun cukup menjadi hidangan populer di beberapa cafe di Bandung.

‏Bagi yang belum tahu,‭ ‬Escargot merupakan kuliner olahan dari daging bekicot yang sangat terkenal di Perancis.‭ ‬Meskipun terdengar asing,‭ ‬tetapi sebenarnya tekstur Escargot yang kenyal tidak terlalu asing di lidah orang Indonesia.‭ ‬Terutama bagi mereka yang menggemari tutut.

‏Sama halnya seperti tutut,‭ ‬Escargot pun memiliki cara pengolahan khusus,‭ ‬untuk menghilangkan rasa dan bau amis yang memang menjadi karakter dari bekicot.‭ ‬Tetapi,‭ ‬beberapa cafe di Bandung pun mulai berani mengkolaborasikan bumbu,‭ ‬demi hidangan yang satu ini.

‏Salah satu dari cafe tersebut adalah The Fabrik Eatery&Bar yang berlokasi di Jalan L.L.R.E Martadinata‭ (‬Riau‭)‬.‭ ‬Di tempat ini,‭ ‬presentasi Escargot dikolaborasikan dengan dua jenis sayuran,‭ ‬yakni Jamur Portobelo dan bayam.

‎"‏Tetapi sebelumnya,‭ ‬Escargot di stir-fry biar rasanya engga ilang,‭ ‬sementara bayam dan jamurnya kami tumis,‭" ‬ungkap Managing Director TSVC Establishment The Fabrik Eatery&Bar,‭ ‬Sandy Suryadi kepada Radar Bandung (Grup JPNN).‭

Sandy juga menambahkan,‎ ‏Escargot ala The Fabrik Eatery&Bar juga menggunakan saus butter untuk menciptakan rasa gurih,‭ ‬yang juga dikombinasikan dengan saus herbal.

‏Escargot macam ini pun bisa ditemukan di Hummingbird yang terletak di kawasan Progo,‭ ‬tetapi dengan tampilan serta saus yang agak berbeda,‭ ‬namun tetap menonjolkan rasa gurihnya.

‎‏Escargot in Garlic Butter,‭ ‬adalah menu yang ditawarkan di cafe ini.‭ ‬Escargot tersebut diolah dengan dipanggang bersama potongan bawang putih,‭ ‬daun parsley cincang,‭ ‬dan butter dalam wadah porselen khusus.

‎‏Tekstur escargot yang kenyal namun tetap empuk ketika dikunyah begitu pas dengan campuran butter,‭ ‬bawang putih,‭ ‬dan parsley yang gurih.‭ ‬Sementara di Belle Vue Bistro GH Universal Hotel,‭ ‬kegurihan Escargot disampaikan oleh mozzarela cheese yang dikombinasikan dengan puff pastry.‭ 

Sebagai informasi tambahan,‎ ‏escargot ternyata punya kandungan protein yang tinggi dan kadar lemak yang rendah jika dimasak tanpa menggunakan butter.‭ ‬Dan diperkirakan kandungan protein dalam escargot mencapai‭ ‬15‭ ‬persen,‭ ‬dengan‭ ‬2.4‭ ‬persen lemak,‭ ‬dan sekitar‭ ‬80‭ ‬persen air.‭ ‬Dengan kandungan seperti ini,‭ ‬escargot bisa dibilang baik bagi tubuh.‭ ‬(mga‭)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Cerah Hingga Kulit Terbawah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler