EURO 2024: Tangan Fan Patah Kena Tendangan Melenceng Striker Jerman

Selasa, 18 Juni 2024 – 20:41 WIB
Niclas Fullkrug (9) dalam laga Jerman vs Skotlandia. Foto: Reuters

jpnn.com - MUNICH - Salah satu fan Timnas Jerman di EURO 2024 Kai Flathmann (43) terpaksa melewatkan pertandingan pembuka Piala Eropa 2024, Jumat (14/6) waktu setempat, hanya beberapa menit sebelum kick off.

Dia tak jadi menonton secara langsung tim kebanggaannya melawan Skotlandia lantaran dilarikan tim medis ke rumah sakit terdekat.

BACA JUGA: EURO 2024: 8 Fakta Jerman Vs Skotlandia, Nomor 6 Memalukan

Tangannya patah.

"Saya tak bisa berkata. Hal yang gila," kata Kai di media sosial seperti disiarkan Flashscore.

BACA JUGA: Jerman vs Skotlandia: Der Panzer Berpesta di Laga Pembuka EURO 2024

Kai mendapat tempat duduk di sisi gawang Jerman.

Musibah itu datang. Saat pemanasan para pemain menjelang matchday 1 Grup A EURO 2024 itu, tangan Kai terkena tendangan melenceng dari gawang.

BACA JUGA: Kapten Skotlandia Sampai Bilang Jerman Kekurangan Kantong

Si penendang ialah striker Jerman Niclas Fullkrug.

"Bild (surat kabar) kini melaporkan kejadian malang ini dan FA Jerman juga telah menghubungi saya," tutur Kai.

Dia bilang hanya bisa mendengarkan lagu kebangsaan Jerman berkumandang menjelang kick off saat dirinya ditandu keluar dari tribune.

Kai melewatkan kemenangan pembukaan Jerman yang sensasional, mengalahkan Skotlandia 5-1. Fuellkrug juga mencetak gol. (fs/bild/jpnn)


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler