Evan Dimas Belum Berstatus Pemain Profesional

Rabu, 18 September 2013 – 14:01 WIB
BINTANG BARU: Selebrasi kapten Timnas Indonesia Evan Dimas Darmono usai cetak gol pertama ke gawang Thailand dalam pertandingan di stadio Delta Sidoarjo, 16/09/13. Indonesia menang 3-1, Evan Dhimas mencetak hattrick. Farid Fandi/Jawa Pos

jpnn.com - JAKARTA - Bermain gemilang di empat pertandingan Timnas Indonesia U-19 pada AFF Cup U-19, Evan Dimas digadang-gadang bisa menjadi pemain besar di masa depan. Namun ternyata, pemain yang terdaftar sebagai anggota skuat Persebaya 1927 itu belum berstatus sebagai pemain profesional.

Hal ini diungkapkan Sekretaris tim Persebaya 1927 Ram Surahman. Ia mengaku sudah memproses pengajuan alih status pemain mudanya itu sejak Januari lalu. Hanya saja, kata dia, PSSI belum mengesahkan karena terkendala pernyataan dari Evan untuk alih status dan copy kontraknya.

BACA JUGA: Casillas Dipastikan Segera Pulih

"Sudah coba kami lengkapi persyaratannya tapi PSSI belum mengesahkannya," ujar Ram di Jakarta, Rabu (18/9).

Belum jelasnya status Evan membuatnya hingga kini belum bisa dimainkan Persebaya 1927. Ram pun berharap, pengalihan status Evan bisa disetujui PSSI agar ke depan bisa main di Liga Profesional.

BACA JUGA: Sebelum Tanding, Maldini Telepon Mama

"Tentu kami berharap PSSI segera mengesahkannya, agar Evan bisa kami mainkan. Ini penting untuk perkembangan karir Evan di masa depan," ungkapnya. (abu/jpnn)

BACA JUGA: Irfan Bachdim Puji Evan Dimas

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pujian Ancelotti Untuk Isco, Benzema dan Ronaldo


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler