jpnn.com, JAKARTA - LAYANAN jejaring sosial Facebook akan membeli startup Kustomer.
Pasalnya, raksasa media sosial itu menambahkan alat untuk menarik lebih banyak penjual ke platformnya.
BACA JUGA: Selena Gomez Kecam Facebook dan Instagram
Kustomer memungkinkan bisnis untuk menggabungkan percakapan pelanggan dari beberapa saluran ke dalam satu layar.
Juga mengotomatiskan beberapa tanggapan kepada calon pembeli.
BACA JUGA: Facebook Tambahkan Fitur Baru di Messenger
Perusahaan rintisan yang berbasis di New York ini telah mengintegrasikan layanannya di Facebook Messenger dan Instagram.
Dikutip dari Reuters, Selasa, kesepakatan itu juga akan memungkinkan Facebook untuk meningkatkan layanan WhatsApp Business-nya.
BACA JUGA: Begini Cara Buat Avatar di Facebook, Gampang Banget
Karena lebih banyak perusahaan yang berbondong-bondong ke aplikasi perpesanan tersebut untuk menjawab pertanyaan pelanggan selama pandemi COVID-19.
Rincian soal angka dari kesepakatan itu tidak diungkapkan.
Namun, The Wall Street Journal, yang pertama kali melaporkan tentang kemungkinan akuisisi itu, menyebut nilai transaksi sebesar 1 miliar dolar AS.
Facebook telah mendorong fitur e-commerce-nya, yang akan membantu menghasilkan pendapatan iklan baru karena pertumbuhan pengguna melambat.
Awal tahun ini, Facebook meluncurkan fitur Shops, yang memungkinkan bisnis untuk menampilkan dan menjual produk di seluruh platform Facebook.(antara/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany