jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah meminta kenaikan anggaran kunjungan kerja anggota parlemen ke luar negeri pada 2018 tidak dipersoalkan.
Termasuk terkait kunjungan kerja Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR ke Jerman 2017, menurutnya, tidak perlu dipersoalkan.
BACA JUGA: Ini Kerugian Prabowo Jika Berani Gandeng Fahri Hamzah di Pilpres 2019
"Orang kerja kok dipersoalkan. Orang kerja bukan pergi piknik," kata Fahri di gedung DPR, Jakarta, Kamis (31/8).
Fahri menyatakan kunker yang dilakukan BURT itu diperlukan karena mereka perlu mengembangkan konsep-konsep membangun DPR.
BACA JUGA: Aris Budiman Blak-blakan, Fahri Yakin Banget KPK Membusuk dari Dalam
"Jadi sudahlah yang begitu-begitu tidak usah dipersoalkan," katanya.
Fahri justru menyoroti anggaran kunker eksekutif yang jumlahnya besar namun tidak dipersoalkan.
BACA JUGA: Sepertinya Fahri Hamzah Klop Dampingi Prabowo di Pilpres
Seperti diketahui DPR mengajukan anggaran kunker ke luar negeri Rp 343,67 miliar untuk 2018 nanti.
Sebelumnya, pada 2017 jumlah anggaran kunker Rp 201,7 miliar. (boy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Fahri Hamzah Jadi Cawapres? Penuhi Syarat Ini Dulu
Redaktur & Reporter : Boy