Fahri Hamzah Rupanya Tidak Diberitahu Surat Wasiat Prabowo

Kamis, 16 Mei 2019 – 23:57 WIB
Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah. Foto: istimewa for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengaku belum mengetahui perihal surat wasiat yang akan ditulis Prabowo Subianto terkait Pilpres 2019.

"Saya belum dengar, apa tuh?" kata Fahri di gedung DPR, Jakarta, Kamis (16/5).

BACA JUGA: Dokter Ani Hasibuan Dipanggil Bareskrim, Fahri Hamzah: Halo, Pak Jokowi

Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu mengaku belum mengetahui isi surat wasiat yang akan ditulis mantan Danjen Kopassus TNI AD itu.

BACA JUGA: Fahri Hamzah: Saya Khawatir Tanggal 22 Mei Nanti

BACA JUGA: Coba Baca, Ini Sedikit Bocoran Isi Surat Wasiat Prabowo Sebelum 22 Mei

"Saya belum dengar, apa tuh wasiatnya? Saya belum lihat, nanti saya lihat," kata Fahri.

Prabowo sebelumnya menyatakan segera menyiapkan surat wasiat dengan disaksikan pihak keluarga dan ahli hukum. Surat wasiat disiapkan sebagai komitmen untuk terus berjuang melawan kecurangan Pemilu 2019 yang menurutnya terjadi secara terstruktur, sistematis dan masif.

BACA JUGA: Prabowo Subianto Dinilai Hanya Utamakan Ambisi Pribadi

"Saudara-saudara sekalian, setelah ini saya ke Kertanegara, saya akan kumpulkan ahli hukum. Saya akan membuat surat wasiat. Saya katakan, tidak usah menakut-nakuti dengan makar-makar. Orang-orang ini, tokoh-tokoh bangsa ini bukan makar. Jenderal-jenderal itu mempertaruhkan nyawanya sejak muda. Mereka tidak makar, tetapi membela negara dan bangsa Indonesia," ujar Prabowo pada 'Simposium Mengungkap Fakta-fakta kecurangan Pilpres 2019' di Hotel Sahid, Jakarta, Selasa (14/5).

BACA JUGA: Coba Baca, Ini Sedikit Bocoran Isi Surat Wasiat Prabowo Sebelum 22 Mei

Juru Bicara BPN Andre Rosiade menyebut Prabowo segera menerbitkan surat wasiat sebelum tanggal 22 Mei 2019. "Insyaallah sebelum tanggal 22 Mei akan ada surat itu,” kata Andre saat dihubungi awak media, Kamis (16/5). (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Fahri Hamzah: Saya Khawatir Tanggal 22 Mei Nanti


Redaktur : Aristo Setiawan
Reporter : Aristo Setiawan, Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler