Fajri Selamatkan Wajah Indonesia di Malaysia Open 2023

Minggu, 15 Januari 2023 – 03:22 WIB
Ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat berlaga di Malaysia Open 2023. Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com - KUALA LUMPUR - Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi satu-satunya wakil Indonesia di babak final Malaysia Open 2023.

Turnamen Malaysia Open merupakan ajang bulu tangkis BWF level 1000 yang digelar mulai Selasa (10/1) hingga Minggu (15/1).

BACA JUGA: Kondisi Siti Fadia Setelah Mengalami Cedera di Semifinal Malaysia Open 2023

Kepastian Fajar/Rian melangkah ke final didapat seusai mengatasi perlawanan ganda putra Korea, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae.

Berlaga di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Sabtu (14/1) malam WIB, pasangan ranking satu dunia itu menang straight game 21-18, 21-17 dalam tempo 42 menit.

BACA JUGA: Naik Level Menjadi Super 1000, Malaysia Open 2023 Menyajikan Hadiah Fantastis

Dengan hasil ini, peraih medali perak Asian Games 2018 itu akan menantang wakil China, Liang Wei Keng/Wang Chang.

Ganda putra ranking 17 dunia itu mengatasi perlawanan unggulan ketujuh Malaysia Open 2023 asal India, Satwaksairaj Rankireddy/Chirag Shetty lewat permainan rubber game 21-16, 11-21, 21-15.

BACA JUGA: Malaysia Open 2023 Spesial Buat Fajar/Rian

Bagi Fajar/Rian, ini merupakan pertama kalinya mereka tampil di partai puncak turnamen BWF level 1000.

Torehan apik pasangan berakronim FajRi lolos ke final tidak diikuti oleh Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (ganda putri) dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (ganda campuran).

Apriyani/Fadia tersingkir seusai menyerah dari Chen Qing Chen/Jia Yi Fan 9-21, 0-2.

Juara bertahan Malaysia Open itu mundur seusai Fadia mengalami cedera di bagian pergelangan kakinya.

Adapun Dejan/Gloria harus tersingkir di tangan pasangan ranking satu dunia asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong. Wakil non-Pelatnas Cipayung itu kalah dua gim langsung dengan skor 16-21, 18-21.(bwf/mcr16/jpnn)

Hasil lengkap partai semifinal Malaysia Open 2023

  • Ganda campuran: Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) 21-18, 21-15 
  • Ganda putri: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) vs Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) 9-21, 0-2 (retired) 
  • Ganda campuran: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) 16-21, 18-21 
  • Tunggal putri: Chen Yu Fei (China) vs An Se Young (Korea) 12-21, 21-19, 9-21 
  • Ganda putri: Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China) vs Baek Ha Na/Lee Yu Lim (Korea) 17-21, 21-23 
  • Tunggal putra: Kunlavut Vitidsarn (Thailand) vs Kodai Naraoka (Jepang) 17-21, 21-19, 17-21 
  • Tunggal putri: Akane Yamaguchi (Jepang) vs Tai Tzu Ying (Taiwan) 21-18, 21-16 
  • Ganda putra: Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China) 16-21, 21-11, 15-21 
  • Tunggal putra: Viktor Axelsen (Denmark) vs Kanta Tsuneyama (Jepang) 21-7, 21-15 
  • Ganda putra: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea) 21-18, 21-17

Redaktur : Mufthia Ridwan
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler