Fans Cilik Sedih Dengar Jawaban Aquaman Soal Nasib Superman

Senin, 24 Juli 2017 – 07:36 WIB
Cast Justice League di Comic Con 2017 (ki-ka): Ben Affleck, Ezra Miller, Gal Gadot, Ray Fisher dan Jason Momoa

jpnn.com - Hari ketiga San Diego Comic-Con 2017 jadi yang paling sibuk sekaligus paling ditunggu. Sabtu waktu setempat (22/7), sejumlah rumah produksi raksasa mengadakan panel eksklusif. Misalnya, Warner Bros. feat DC Comics serta Marvel Studios.

Tak bisa dimungkiri, sesi presentasi dan bincang-bincang dengan cast Justice League paling heboh. Maklum, meski bakal rilis pada 17 November, Warner Bros dan DC Comics masih pelit berbagi info.

BACA JUGA: Membius Comic Con dengan Trailer Baru

Terakhir, mereka merilis trailer perdana pada April lalu, bersamaan dengan Wonder Woman. ”Utang-utang” itu pun dibayar lunas pada panel di Hall H kemarin WIB. Para casts utama hadir, lalu memberikan kado manis berupa trailer baru.

Jason Momoa yang pertama muncul di panggung. Dia membawa trident, senjata andalan karakter yang diperankannya, Aquaman.

BACA JUGA: Mobil-mobilan Landspeeder Star Wars Dibanderol Rp 6,6 Juta

Rambut gondrong, tubuh besar, dan trident itu membuat aura dewanya sangat kuat. Sayang, itu tidak diimbangi dengan tingkahnya yang lucu.

”Aku datang jauh-jauh dari Australia demi kalian, lho. I love you too,” katanya kepada fans yang berteriak-teriak.

BACA JUGA: Marvel Vs Warner Bros di Hari Puncak San Diego Comic Con

Lalu, moderator Chris Hardwick berturut-turut memanggil Ben Affleck (Batman), Ezra Miller (Flash), Gal Gadot (Wonder Woman), dan Ray Fisher (Cyborg).

Miller tampak paling bersemangat. Dia mengenakan wig kuning panjang, coat merah tua, dan sarung tangan mainan ala karakter Edward Elric dari manga Full Metal Alchemist.

Panel pun berlangsung ceria. Mereka berbagi bocoran cukup banyak. Affleck, misalnya, langsung membantah isu bahwa dirinya meninggalkan peran Batman selepas Justice League.

Dia mengaku manusia paling beruntung ketika terpilih memerankan pahlawan Kota Gotham itu. ”Batman adalah bagian terkeren di seluruh jagat superhero, baik DC, Marvel, dan lainnya. Aku sudah (menjadi Batman) di dua film. Aku siap melakukan yang ketiga kalau Warners minta,” tegasnya.

Dia berpendapat, isu tersebut muncul karena salah persepsi. ”Fans mungkin berpikir aku tidak antusias menjadi Batman saat aku mundur sebagai sutradara film solonya,” lanjut Affleck. Pada kesempatan itu, dia juga menegaskan, Matt Reeves masih jadi sutradara reboot Batman, tidak mundur sebagaimana dikabarkan.

Para cast juga buka suara terkait reshoot yang dilakukan Joss Whedon. Dia menangani bagian akhir produksi dan pascaproduksi setelah sutradara Zack Snyder mundur karena putrinya bunuh diri.

Menurut mereka, Whedon melaksanakan tugasnya dengan baik. ”Kami menyelesaikan hampir semuanya. Joss sutradara yang keren, Zack memilih orang yang tepat,” ucap Fisher.

Setelah itu, trailer baru diputar. Durasinya cukup panjang, sekitar empat menit. Kebanyakan merupakan adegan laga. Setelah footage berakhir, para cast di panggung langsung heboh sendiri. Momoa membanting kursi, Miller dan Fisher melonjak-lonjak sambil tertawa.

”Senang rasanya bisa lihat Ray (Fisher) jadi Cyborg. Di lokasi syuting, dia cuma pakai piyama,” ungkap Affleck.

Meski terbilang blak-blakan, para cast amat merahasiakan nasib Superman. Ketika seorang fans cilik menanyakan keberadaan pahlawan Kryptonite itu, Momoa langsung memberikan jawaban tegas, tetapi bikin ngakak.

”Aku nggak tahu kamu sudah nonton atau belum, tapi kuberi tahu, di akhir film (Batman v Superman: Dawn of Justice), Superman mati,” ucapnya jenaka.

Tawa penonton, juga keempat cast lain di panggung, pecah. Tapi, tidak demikian halnya dengan fans cilik yang bertanya tadi. Gadot pun mengambil alih untuk menenangkan.

”Kami memang tidak bisa bicara banyak saat ini. Tapi, kalau kamu fans Superman, kujamin kalian bakal happy nonton Justice League,” tuturnya dengan gaya sangat manis. (fam/c6/na)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 4 Hal Paling Ditunggu di San Diego Comic Con 2017


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler