Ferry Irawan Ditahan, Hotman Paris: Mana Pengacara Hotma Sitompul?

Selasa, 17 Januari 2023 – 10:00 WIB
Ferry Irawan Ditahan, Hotman Paris: Mana Pengacara Hotma Sitompul? Foto: Romaida/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pengacara Hotman Paris menyinggung rivalnya, Hotma Sitompul, terkait penahanan Ferry Irawan di Polda Jawa Timur (Jatim).

Adapun Hotma Sitompul disebutkan menjadi pengacara Ferry Irawan, dalam kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

BACA JUGA: Ferry Irawan Akhirnya Ditahan, Hotman Paris Senggol Hotma Sitompul

Hotman Paris, melalui akunnya di Instagram, mempertanyakan keberadaan Hotma Sitompul.

"Mana Pengacara Hotma Sitompul? Kok, enggak datang dampingi di Polda Jawa Timur," tulis Hotman Paris, Senin (16/1).

BACA JUGA: Kapan Venna Melinda Gugat Cerai Terhadap Ferry Irawan? Begini Kata Hotman Paris

Pria nyentrik ini juga bersyukur aparat kepolisian langsung sigap menangani kasus KDRT Venna Melinda.

"Terima kasih kepada Polda Jawa Timur," lanjut pengacara yang hobi mengoleksi mobil mewah itu.

BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Ferry Irawan Resmi Ditahan, Venna Melinda Bersiap Gugat Cerai

Pada unggahan lain, Hotman Paris memperlihatkan momen Venna Melinda menangis saat menceritakan KDRT yang dilakukan Ferry Irawan.

Venna tampak sesegukan sambil dipeluk oleh kedua anaknya, Verrell Bramasta dan Athalla.

Sebelumnya, Venna melaporkan Ferry Irawan ke Polres Kediri pada Minggu (8/1). Namun, laporan tersebut dilimpahkan ke Polda Jatim.

Kini, Ferry Irawan telah resmi ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka KDRT. (jlo/jpnn)

 

Kuasa hukum Venna Melinda, Hotman Paris mengatakan bahwa Ferry Irawan resmi ditahan di Polda Jawa Timur.

Ferry Irawan ditahan setelah menjadi tersangka atas laporan istrinya, Venna Melinda terkait kasus dugaan KDRT.

"Ferry Irawan ditahan di Polda Jawa Timur," ungkap Hotman Paris melalui akun miliknya di Instagram, Senin (16/1).

Pria berusia 63 tahun itu mengucap terima kasih kepada pihak kepolisian.

Menurut Hotman Paris, aparat bekerja dengan sigap menangani kasus KDRT oleh Ferry Irawan terhadap Venna Melinda.

"Terima kasih kepada Polda Jawa Timur," lanjut pengacara yang hobi mengoleksi mobil mewah itu.

Hotman Paris lantas menyindir kuasa hukum Ferry Irawan yakni Hotma Sitompul.

Aktris Venna Melinda tiba-tiba melaporkan suaminya, Ferry Irawan ke polisi.

Dia memolisikan sang suami atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT.

Awalnya, Venna Melinda mendaftarkan laporan tersebut ke Polres Kediri Kota, lalu dilimpahkan ke Polda Jawa Timur.

Peristiwa KDRT yang dialami Venna Melinda oleh Ferry Irawan terjadi di sebuah hotel di Kota Kediri, pada Minggu (8/1) pagi. (ded/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler