jpnn.com - Fesbul telah membuka pendaftaran seleksi untuk Lokus 8 yang meliputi wilayah Jambi, Bengkulu, Bangka Belitung dan Lampung.
Para sineas muda berbakat diundang untuk ikut unjuk kebolehan di bidang karya perfilman.
BACA JUGA: Telah Dibuka! Pendaftaran Fesbul Lokus 7 untuk Makassar dan Sekitarnya
Sineas yang berlokasi di Lokus 8 bisa langsung saja untuk mendaftarkan karya film pendek kalian pada periode pendaftaran dari 2-12 September 2024.
Dipilihnya Bangka Belitung sebagai lokasi lokus 8 tidak serta merta hanya memilih begitu saja.
BACA JUGA: Workshop Fesbul di Makassar Diserbu Para Sineas Berbakat!
Selain menjadi penghasil timah terbesar di Indonesia, wilayah kepulauan tersebut juga memiliki keindahan alam laut dan pantainya yang terbentang mengelilingi pulaunya yang begitu indah.
Mulai dari memiliki keindahan alamnya saja pasti para sineas kreatif memiliki segudang ide untuk menciptakan karya-karya film pendek yang indah dan bermakna yang bisa membuat setiap penontonnya terkesan akan kerennya film yang dibuat.
BACA JUGA: Hilang Sinyal dan WAE SATU Jadi Film Unggulan Fesbul Lokus 6
Sejauh ini, Fesbul telah berhasil mengumpulkan lebih dari 150 submisi film dengan berbagai genre yang sangat mencerminkan semangat dan kreatifitas para sineas-sineas pembuat film yang berasal dari daerah.
Mulai dari genre fiksi, dokumenter, animasi, dan eksperimental dengan durasi 10 sampai 15 menit.
Tidak hanya itu para sineas juga harus memastikan kebaruan dan relevansi film yang ingin didaftarkan, karya yang dikirimkan harus diproduksi setelah bulan Juni tahun 2023.
Pendaftaran masih terus berlangsung sampai 12 September 2024.
Untuk para sineas berbakat di kawasan seluruh Jambi, Bengkulu, Bangka Belitung, dan Lampung diharapkan untuk mengirimkan karya-karya terbaik kalian untuk mengikuti seleksi.
Dalam seleksi film Fesbul ini diterapkannya sistem zonasi guna memberikan peluang-peluang emas bagi seluruh penggiat film di Indonesia agar bisa menampilkan karya-karya terbaiknya.
Maka dari itu, tujuan utama Fesbul ini adalah menjadi wadah bagi sineas lokal yang keren dan berbakat agar bisa menunjukan karyanya serta mendorong inovasi dan semangat dalam meningkatkan kualitas industri film Indonesia.
Untuk dua film terbaik akan dapat kesempatan untuk dinominasikan dalam dalam penganugerahan Festival Film Bulanan dan juga berpotensi untuk berpartisipasi di film market festival Internasional di tahun 2025.
Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran, kunjungi web resmi Fesbul di www.fesbul.id atau akun Instagram @fesbul.id. (dil/jpnn)
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif