Festival FLAVS 2020 Tetap Digelar, tetapi Berubah Format

Kamis, 25 Juni 2020 – 16:19 WIB
Press conference FLAVS 2020 di Jakarta. Foto: Dedi Yondra

jpnn.com, JAKARTA - Festival musik, FLAVS 2020 dipastikan tetap digelar pada 8 dan 9 Agustus 2020.

Akan tetapi, acara yang dijadwalkan diadakan di Istora Senayan Jakarta itu harus berubah format menjadi konser virtual, lantaran kondisi pandemi virus corona atau covid-19.

BACA JUGA: Festival FLAVS 2020 Ikut Diundur karena Virus Corona

"Dengan segala keterbatasan yang ada, kami ingin tetap dapat mengadakan festival ini. Kami sudah membuat basis aplikasi sendiri, jadi secara streaming bisa lebih baik," kata Muhammad Riza selaku Festival Director dalam konferensi pers virtual, Rabu (24/6).

FLAVS 2020 diselenggarakan secara virtual dengan menyesuaikan kondisi yang ada.

BACA JUGA: Ada Temuan Baru dalam Kasus Penusukan Anggota TNI AD Serda Saputra

Sebagian konser virtual direkam dan ditayangkan secara langsung. Jumlah panggung FLAVS 2020 masih sesuai dengan rencana awal yakni 4 panggung.

"Jadi kami tetap akan bikin live, ada empat panggung," beber Riza.

BACA JUGA: Tyga Dipastikan Tampil dalam FLAVS 2020 di Jakarta

Dari segi pengisi acara, FLAVS 2020 menghadirkan sejumlah musisi. Antara lain, Adrian Khalif, Bakuucakar Reminiscing Glenn Fredly, Boogieman & Kenny Gabriel, Boyz Got No Brain, Dekat, Laze, Maliq & D'Essentials, Rinni Wulandari, Tuan Tigabelas, Yura Yunita dan sebagainya.

Calon penonton FLAVS 2020 bisa membeli tiket seharga Rp 99 ribu untuk mengakses.

Sementara itu, tiket terusan seharga Rp 499 ribu berisi merchandise, kaos, masker, dan sanitizer. (mg3/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler