FIBA World Cup 2023: Gulung Brasil, Timnas Basket Latvia Melaju ke Perempat Final

Minggu, 03 September 2023 – 21:18 WIB
Pemain Timnas basket Latvia, Andrejs Grazulis saat berlaga pada turnamen FIBA World Cup 2023 melawan Brasil di Indonesia Arena, Jakarta, Minggu (3/9/2023). Foto: FIBA

jpnn.com - Timnas basket Latvia melangkah ke perempat final FIBA World Cup 2023 seusai mengalahkan Brasil.

Berlaga di Indonesia Arena, Jakarta, Minggu (3/9/2023), tim asuhan Luca Banchi itu menang dengan skor 104-84.

BACA JUGA: FIBA World Cup 2023: Legenda Basket Argentina Terkesan dengan Fan Basket Tanah Air

Pada laga ini, Andrejs Grazulis menjadi bintang kemenangan Latvia seusai mencetak 24 angka.

Arturs Zagars tidak mau ketinggalan dengan turut menyumbangkan 17 poin.

BACA JUGA: Rudy Gobert Ganas, Prancis Mengakhiri FIBA World Cup 2023 dengan Kepala Tegak

Kemudian, pebasket Oklahoma City Thunder, Davis Bertans dengan torehan 14 poin, 

Adapun Arturs Kurucs dan Rolands Smits masing-masing berkontribusi 12 angka serta 10 poin.

BACA JUGA: FIBA World Cup 2023: Latvia dan Brasil Bikin Kejutan

Pelatih Timnas Latvia, Luca Banchi menilai anak asuhnya bertahan dengan baik melawan tim berjuluk Cariocas.

Selain itu, lanjut Banchi, para pemain Latvia tampil seusai keinginannya sehingga menang melawan Brasil dengan margin 20 angka.

“Kami bermain dengan fokus dan gaya bermain kami. Para pemain melakukan pekerjaannya dengan baik di laga ini,” ungkap pelatih kelahiran 1 Agustus 1965 itu.

Senada dengan Bachi, Davis Bertans juga menikmati pertandingan kontra Brasil.

Pemain kelahiran 12 November 1992 itu mengingatkan rekan-rekannya untuk tidak cepat puas mengingat di delapan besar beberapa tim tangguh siap menghadang.

“Pertandingan perempat final di Manila akan berat. Kami akan menghadapi tim-tim papan atas dengan pemain di level top. Kami akan menghadapinya sebagai tim," pungkas mantan penggawa Dallas Mavericks itu.

Dari kubu Brasil, Bruno Caboclo masih menjadi andalan seusai mencetak 20 poin, disusul Yago Santos (14 poin), dan Lucas Dias menutup dengan 13 angka.

Dengan hasil ini, Latvia melangkah ke perempat final FIBA World Cup 2023. Nantinya, Dairis Bertans dan kawan-kawan akan ditemani Spanyol atau Kanada sebagai wakil dari Grup L.(fiba/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler