Filipina Juga Tolak Lady Gaga

Sabtu, 19 Mei 2012 – 17:47 WIB

GELOMBANG penolakan terhadap Lady Gaga ternyata tak hanya terjadi di Indonesia. Bahkan masyarakat Filipina juga menolak keras kehadiran Lady Gaga di negara tersebut.

Puluhan umat Kristen garis keras turun ke jalan di Manila pada Jumat (18/5) untuk menekan event organizer penyelenggara konser Lady Gaga agar membatalkan konser penyanyi pelantun Poker Face itu. Para demonstran yang tergabung dalam Pemuda Biblemode Filipina itu mengaku sangat tersinggung dengan lagu Lady Gaga yang berjudul Judas. Alasannya, karena lagu itu dianggap berisi hujatan.

Gaga dijadwalkan tampil di Manila pada Senin (21/5) dan Selasa (22/5). Wali Kota Pasay, Antonino Calixto mendesak promotor untuk memastikan dan mematuhi segala aturan yang ada di negara tersebut tentang larangan telanjang dan bertindak cabul.

"Meskipun kami menghormati ekspresi artistik dan musikal, saya tidak akan membiarkan siapapun atau kelompok apapun untuk melakukan tindakan seenaknya di kawasan yang berada di bawah kewenangan saya,” ujar Antonio di dalam pernyataan resminya seperti dikutip Star Magazine, Jumat (18/5).

Meskipun begitu, para pengunjuk rasa juga tetap mengancam akan menggugat si ‘Mother Monster’ ini  jika menyanyikan ‘Judas’ di dalam konsernya di Manila.

Sementara itu, tur konser Gaga yang bertajuk ‘Born This Way Ball’ di Jakarta, Indonesia yang dijadwalkan berlangsung pada 12 Juni mendatang, juga tidak mendapat izin dari para pejabat setempat. Bahkan, untuk konser Gaga di Seoul, Korea Selatan, juga mendapat protes dan adanya larangan bagi penonton di bawah usia 18 tahun untuk menontonntya. (cha/jpnn) 
BACA ARTIKEL LAINNYA... Lady Gaga Mungkin Diizinkan Di Luar Jakarta


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler