Final Liga Champions: Madrid Ogah Tukar Ronaldo dengan Salah

Kamis, 24 Mei 2018 – 09:56 WIB
Cristiano Ronaldo (tengah). Foto: Marca

jpnn.com, MADRID - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane menebar psywar menjelang laga kontra Liverpool dalam final Liga Champions 2017/2018 pada 27 Mei mendatang.

Dia mengaku tidak mau menukar anak emasnya, Cristiano Ronaldo, dengan bintang Liverpool Mohamed Salah.

BACA JUGA: Kilas Balik Perjalanan Real Madrid ke Final Liga Champions

Menurut Zidane, Ronaldo adalah pemain sangat spesial meski sudah menginjak usia 33 tahun.

 “Apakah saya akan menukarkan Cristiano (Ronaldo) dengan (Mohamed) Salah? Tidak. Saya hanya membicarakan tentang pemain saya dan bukan pemain tim lain,” kata Zidane.

BACA JUGA: Pemain Liverpool Kagum Mohamed Salah Kuat Puasa 18 Jam

Ronaldo memang selalu menjadi tumpuan bagi Madrid di semua kompetisi.

Catatan Ronaldo juga sangat menawan. Musim ini dia mampu mencetak 44 gol.

BACA JUGA: Final Liga Champions: Seperti Ini Liverpool di Mata Ronaldo

Dengan jumlah gol Madrid yang mencapai 145, Ronaldo berkontribusi 30,34 persen.

Di sisi lain, Ronaldo menaruh respek besar terhadap Liverpool.

“Mereka cepat dan bertenaga dalam melakukan penyerangan sehingga saya memberikan rasa hormat buat mereka. Tiga pemain depan mereka (seandainya dirata-rata) mencapai 30 gol per orang,” tutur Ronaldo. (dra)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Royal Wedding akan Mengantar Liverpool Juara Liga Champions


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler