Fitbit Kenalkan Earbud di Triwulan Ketiga

Selasa, 09 Mei 2017 – 02:50 WIB
Fitbit Kenalkan Earbud di Triwulan Ketiga. Foto Yahoo Finance

jpnn.com - Fitbit terus memerkuat barisan weareable-nya jelang tutup triwulan ketiga tahun ini.

Menurut Yahoo Finance, dua produk andalan yang bakal dilepas Fitbit adalah earbud bersama smartwatch yang diperkenalkan bersamaan.

BACA JUGA: Tanggal Lahir dan 5 Informasi Lain yang Sebaiknya Tak Diumbar di Facebook

Yang paling ditunggu adalah kehadiran earbud ini cukup mencuri perhatian.

Masalahnya ini kali pertama Fitbit melahirkan produk heareable. Sebab perangkat ini hadir dengan sepasang earbud yang beroperasi nirkabel dan bisa dikalungkan pada saat dikenakan.

BACA JUGA: Pelajar Meksiko Ciptakan Bra Pendeteksi Kanker Payudara

Hadir dengan in-ear berbahan metalik yang bisa meredam kebisingan saat dikenakan.

Sementara warna yang dihadirkan hanya dua, yakni Night Fall dan Lunar Gray.

BACA JUGA: Holo 360, Kamera Sekaligus Smartphone Persembahan Terbaru Acer?

Adapun banderol yang dilaporkan dikisaran USD150 (Rp2 juta-an). Pihak Fitbit tidak menjelaskan secara rinci kegunaan dari perangkat teranyarnya.

Bahkan laporan dari Wareable, tidak ada ekstra fitur yang ditanamkan. Seperti heartrate monitor ataupun fitness tracking.

Namun kabar lain menyebutkan jika perangkat ini dilengkapi dengan GPS, layaknya smartwach. (yf/war/rif)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Inikah Smartphone dengan RAM 6 GB dan Memori Internal 128 GB?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Fitbit   earbud  

Terpopuler