Fitri Salhuteru Ajak Masyarakat Kawal Sidang Kasus Nikita Mirzani

Rabu, 02 November 2022 – 23:21 WIB
Nikita Mirzani dan Fitri Salhuteru. Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Fitri Salhuteru mengajak masyarakat untuk mengawal sidang kasus sahabatnya, Nikita Mirzani.

Dia menilai semua bisa belajar tentang penegakan hukum di negeri ini, khususnya kasus UU ITE.

BACA JUGA: Ungkap Kondisi Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru: Semoga Segera...

"Agar kita semua belajar dan tahu bagaimana penegak hukum memutuskan kasus ITE yang sedang dijalani Nikita," ungkap Fitri Salhuteru melalui akun miliknya di Instagram, Rabu (2/11).

Pengusaha kondang itu berharap sidang kasus Nikita Mirzani bisa segera digelar.

BACA JUGA: Terungkap, Kebiasaan Nikita Mirzani Selama di Tahanan, Luar Biasa

Fitri Salhuteru ingin masalah tersebut bisa segera selesai.

"Semoga segera dilimpahkan agar kita semua tidak gaduh membahas pro dan kontra penahanan Nikita," tambah Fitri Salhuteru.

BACA JUGA: Nikita Mirzani Sudah Sepekan di Tahanan, Begini Kondisinya

Adapun Nikita Mirzani ditahan di Rutan Serang sejak Selasa (25/10).

Dia ditahan terkait kasus pencemaran nama baik atas laporan Dito Mahendra.

Saat hendak ditahan, Nikita Mirzani sempat mengamuk lantaran merasa tidak mendapat keadilan.

Pihak Nikita Mirzani baru-baru ini telah mengajukan permohonan penangguhan penahanan, namun mendapat penolakan. (ded/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler