Flavio Hengkang ke Malaysia, Ini Kata Presiden Borneo FC

Sabtu, 30 Desember 2017 – 16:07 WIB
Flavio Beck Junior Foto: Kaltim Post/JPNN

jpnn.com, SAMARINDA - Flavio Beck Junior resmi berlabuh ke Negeri Sembilan FA setelah hengkang dari Borneo FC.

Presiden Borneo FC Nabil Husein Said Amin mengaku senang karena Flavio bermain di Liga Malaysia.

BACA JUGA: Borneo FC Batal Gaet Mantan Pemain Liga Portugal

"Flavio merupakan maestro di lapangan tengah. Dia pemain berbahaya kalau dibiarkan leluasa pegang bola," ujar Nabil, Jumat (29/12).

Pujian Nabil memang beralasan. Musim lalu, Flavio mencetak tujuh gol dalam 30 laga.

BACA JUGA: Pemain Asing Borneo FC Lengkap

Selain itu, mantan penggawa Maribor tersebut juga membukukan lima assist.

Performa apik Flavio ditunjang oleh pengalaman serta kemampuan individunya. Selain keras, sepakan pemain 30 tahun itu juga terhitung akurat.

BACA JUGA: Ponaryo Astaman Latih Borneo FC di Piala Presiden 2018

"Kami dan Flavio sudah seperti keluarga. Begitu juga dengan pemain atau pelatih yang pernah di Borneo FC. Jadi, komunikasi dan silaturahmi tidak akan putus," jelas Nabil.

Menurut Nabil, keputusan Flavio membela Negeri Sembilan FA sangat tepat.

"Flavio sudah main di banyak klub. Kedua pihak pasti akan sama-sama memberikan keuntungan, baik dari segi prestasi dan lainnya," terang Nabil. (abi/is/k15)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Borneo FC Turunkan Tim Lapis 2 di Piala Presiden


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler