Fokus Asian Games 2018, Erick Tohir Kini Hanya Jogging

Senin, 09 April 2018 – 07:57 WIB
Erick Thohir. Foto: Inasgoc

jpnn.com, JAKARTA - Erick Thohir harus mencurahkan seluruh tenaga dan pikirannya agar pelaksanaan Asian Games 2018 bisa berlangsung sukses.

Ya, ini karena Asian Games 2018 menjadi hajat besar bagi bangsa Indonesia.

BACA JUGA: Asian Games 2018: Timnas BMX Try Out di Eropa

Terakhir kali menjadi tuan rumah bagi Indonesia yakni 56 tahun yang lalu. Untuk itu Indonesia harus all out.

Kondisi itu membuat jadwal dia berolahraga cukup terganggu. "Mau gimana, ini tugas negara," terang bos klub basket Satria Muda Jakarta itu.

BACA JUGA: Asian Games 2018: Timnas Tinju Asah Kemampuan di Ukraina

Dalam seminggu Erick Thohir yang merupakan Ketua Inasgoc (penyelenggara Asian Games) itu biasanya menyempatkan bermain basket dan renang.

Dengan jadwal yang cukup padat kini paling mentok dia hanya bisa jogging di treadmill. "Minimal ada aktivitas olahraga, untuk jaga kondisi tetap fit saja," kata presiden Inter Milan tersebut. (nap/agm)

BACA JUGA: Anak Sekolah Diliburkan Selama Asian Games 2018

BACA ARTIKEL LAINNYA... Menpora dan Wakil Ketua MPR Coba Lintasan Atletik SUGBK


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler