Foto Bareng Jokowi, Sophia Latjuba: Inilah Sikapku

Minggu, 14 April 2019 – 06:05 WIB
Sophia Latjuba dan Jokowi. Foto: Instagram/sophia_latjuba88

jpnn.com - SOPHIA Latjuba turut hadir dalam Konser Putih Bersatu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (13/4). Pada momen tersebut, dia berkesempatan bertemu langsung dengan calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo alias Jokowi.

Sophia Latjuba lantas mengunggah foto perjumpaannya dengan Jokowi yang sama-sama memakai baju putih. Dia tampak berpose selfie dengan Jokowi yang baru saja orasi di depan ratusan ribu pendukung.

BACA JUGA: Konser Putih Bersatu Kelar, SUGBK Tetap Bersih

BACA JUGA : Milenial Hijaber Ramai-Ramai Dukung Jokowi di Medsos

Pada keterangan foto, Sophia Latjuba menjelaskan soal pilihan politiknya untuk Pilpres 2019. Dia mengaku kurang setuju denhan golput sehingga lebih memilih mencoblos Jokowi.

BACA JUGA: Massa Jokowi-Maruf di SUGBK Membeludak, Erick Thohir: Tak Usah Dihitung

"Sebagai warga negara yang punya hak pilih, menurut aku kurang bijaksana mengambil posisi netral di Pilpres 2019. Seperti sebuah mobil, netral hanya akan membuat posisi berada di tempat, maju enggak mundur juga enggak. Kecuali kalau mau negara ini jalan di tempat ya silakan," ungkap Sophia Latjuba di akun @sophia_latjuba88, Sabtu (13/4).

BACA JUGA : Massa Jokowi-Ma'ruf di SUGBK Membeludak, Erick Thohir: Tak Usah Dihitung

BACA JUGA: Jokowi Sampaikan Terima Kasih ke Ketum Parpol, Siapa yang Pertama?

"Inilah sikapku. Dan aku akan menggunakan hak pilih pada 17 April 2019 dengan mendukung pasangan Jokowi - Ma'ruf Amin. Sikap politik ini sama sekali bukan merupakan bentuk terjun ke panggung politik praktis," sambung mantan kekasih Ariel NOAH itu.

BACA JUGA : Jokowi Sampaikan Terima Kasih ke Ketum Parpol, Siapa yang Pertama?

Bagian penutup, Sophia Latjuba lantas mengajak masyarakat optimis berjuang bersama untuk memajukan Indonesia. Dia yakin semua warga sangat mencintai tanah air.

"Aku percaya, kita sama-sama mencintai negara dan bangsa ini. Karenanya, mari kita bersama-sama memperjuangkan segala yang baik dan bekerjalah demi masa depan yang lebih baik," tutup Sophia Latjuba. (mg3/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Makna Huruf Arab Pegon Tetap Jokowi di Konser Putih


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler