Foto Ini Bikin Muhammadiyah Panen Pujian di Instagram

Jumat, 23 Desember 2016 – 15:01 WIB
Foto: Instagram/persyarikatan_muhammadiyah

jpnn.com - JAKARTA - Organisasi kemasyarakatan (ormas) Muhammadiyah menuai pujian dari netizen di Instagram. Pujian itu disebabkan sebuah foto yang diunggah akun @persyarikatan_muhammadiyah di Instagram.

Akun itu memajang foto SMP Muhammadiyah di Serui, Kepulauan Yapen, Papua. Di SMP itu, 75 persen muridnya adalah nonmuslim.

BACA JUGA: Kasus Ahok dan Aksi Bela Islam Rajai Medsos Selama 2016

Sebuah catatan pun menyertai foto itu. “Toleransi bukan hanya milik Jakarta dan Pulau Jawa, serta tak hanya berlaku pada momen-momen tertentu saja. Bukan juga sekedar kata yang diucapkan, tapi dibuktikan dengan perbuatan, yang tentunya tidak merusak akidah,” tulis admin akun @persyarikatan_muhammadiyah.

Toleransi di SMP Muhammadiyah Serui itu tidak hanya ditunjukkan dengan muridnya yang mayoritas muslim. Sebab, para siswinya yang nonmuslim juga tidak diharuskan berjilbab.

BACA JUGA: Game Om Telolet Om Sudah Ada di Android, Klik di Sini

“Semua siswa berhak menjalankan ibadahnya berdasarkan agama yang dianut. Dan siswi yang beragama non-Muslim, tidak diwajibkan untuk menggunakan jilbab,” sambung akun dengan follower lebih dari 20 ribu itu.

Sontak foto itu mengundang reaksi dari netizens. Foto itu dianggap sebagai hal positif dan kontribusi nyata Muhammadiyah bagi bangsa.

BACA JUGA: Forpheus, Robot yang Bisa Bermain Pingpong

"Captionnya mantap. Teruskan ajari bangsa ini untuk bertoleransi tanpa merusak akidah," puji akun ardianarkha.

“Subhanallah, teruslah mengajarkan bangsa untuk saling bertoleransi, Muhammadiyah Gerakanku !!!," sahut akun yogi_dersan.(mg5/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kolaborasi Zang Toi dan Epson yang Menakjubkan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler