FP3 MotoGP Malaysia: Jorge Martin Tercepat, Bagnaia dan Marquez Melempem

Sabtu, 22 Oktober 2022 – 12:18 WIB
Jorge Martin. Foto: diambil dari motogpcom

jpnn.com, MALAYSIA - Giliran pembalap Pramac Ducati, Jorge Martin menjadi yang tercepat di sesi latihan bebas ketiga (FP3) MotoGP Malaysia 2022, Sabtu pagi.

Jorge Martin berhasil mencatatkan waktu 1 menit 58,583 detik di Sirkuit Sepang.

BACA JUGA: FP2 MotoGP Malaysia: Quartararo Masih Lebih Lambat Dari Bagnaia

Pembalap Spanyol itu unggul 0,189 detik atas Marco Bezzecchi (Mooney VR46) yang berada di peringkat kedua.

Selanjutnya, di bawah Jorge Martin dan Marco Bezzecchi, ada Maverick Vinales (Aprilia Racing) yang menjadi pembalap tercepat ketiga.

BACA JUGA: FP1 MotoGP Malaysia: Binder Pertama, Quartararo Lebih Baik dari Bagnaia

Sang pemuncak klasemen, Francesco Bagnaia (Ducati) yang mengotot sejak awal FP3 mengalami kecelakaan pada menit akhir, sehingga gagal masuk posisi 10 besar.

Dia pun menempati peringkat ke-11 hasil gabungan sesi latihan bebas (FP1-FP3), sehingga tidak mendapatkan tiket langsung menuju kualifikasi 2 (Q2).

BACA JUGA: MotoGP Malaysia: Marquez Bicara soal Motor Quartararo, Pedas

Sementara itu, rival Bagnaia dari Yamaha, Fabio Quartararo menempati peringkat ketujuh dengan selisih waktu 0,484 detik dari Jorge Martin.

Senasib dengan Bagnaia, Marc Marquez (Repsol Honda) juga melempem di FP3 MotoGP Malaysia, dan hanya berada di P16. (rdo/jpnn)

Berikut Hasil FP3 MotoGP Malaysia 2022:

1. Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22)

2. Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)

3. Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP)

4. Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)

5. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)

6. Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21)

7. Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)

8. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)

9. Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP)

10. Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jadwal Tes MotoGP, Moto2, dan Moto3 2023, Mandalika Absen


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler