Friendly Tuai Kontroversi

Minggu, 14 April 2013 – 09:00 WIB
CHELSEA dan Manchester City menjadi sorotan di Inggris saat ini. Bukan semata karena pertemuan di semifinal Piala FA malam nanti, melainkan juga keputusan kedua klub menggelar dua friendly pramusim ke AS hanya empat hari setelah berakhirnya Premier League (19/5).

Chelsea dan City diagendakan saling berhadapan di St. Louis (23/5) dan berlanjut di New York (25/5). Dikenal sebagai dua klub paling tajir di Inggris, menjadi pertanyaan kenapa Chelsea dan City menjadikan momen istirahat para pemain mereka demi mengeruk fee besar.

Pelatih Manchester United Sir Alex Ferguson termasuk salah satu pengritik. Berbeda dengan Chelsea dan City, United memang baru memulai pramusim pada Juli.

"Saya terkejut, dua klub kaya di Inggris mengorbankan pemainnya untuk bertanding dua kali dalam dua hari di negara yang sangat jauh dan hanya beberapa hari setelah kompetisi berakhir," kata pelatih yang akrab disapa Fergie itu kepada Daily Mail.

"Saya jelas tidak akan melakukan hal yang sama kepada para pemain saya," imbuhnya.

Sebelum Fergie, pelatih Inggris Roy Hodgson juga mempertanyakan kebijakan Chelsea dan City yang memilih pramusim di luar kebiasaan. Hodgson waswas karena beberapa pemain kedua tim dibutuhkan Inggris yang akan menjalani uji coba beruntun, masing-masing kontra Irlandia (29/5) di London dan lawan Brasil (2/6) di Rio de Janeiro.

Tapi, pelatih City Roberto Mancini memberikan garansi kepada Hodgson untuk tidak memforsir anak asuhnya yang memperkuat Three Lions (sebutan Inggris) dalam dua laga di AS.

Pemain City yang menjadi langganan Three Lions antara lain kiper Joe Hart, gelandang Gareth Barry dan James Milner, serta bek tengah Joleon Lescott.  

"Saya juga tidak suka dengan kebijakan itu karena ketika kami mengakhiri musim seharusnya selesai. Ini juga bukan untuk saya, melainkan kepentingan klub yang sangat penting," jelasnya. (dns/bas)

Agenda Pramusim Kedua Tim
Chelsea --> St Louis (23/5), New York (25/5), Bangkok (17/7), Kuala Lumpur (21/7), Jakarta (25/7).
Manchester City --> St Louis (23/5), New York (25/5), Hongkong (24-27/7)

BACA ARTIKEL LAINNYA... QPR Kian Terjembab di Zona Degradasi

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler