GAC Bawa Pesan Penting Saat Tampil di We The Fest 2018

Sabtu, 21 Juli 2018 – 06:17 WIB
GAC. Foto: JawaPos

jpnn.com - Grup vokal GAC bukan hanya tampil menghibur penggemarnya tapi juga menyampaikan pesan penting saat beraksi di We The Fest 2018. Pesan yang mereka bawa kali ini adalah tentang persatuan.

"Jangan lupa untuk menghargai perbedaan, karena perbedaan itu sangat penting, kita harus tetap menjaganya supaya kita tetap bersatu," kata Cantika di panggung WTF Stage, di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (20/7).

BACA JUGA: Dilan Muncul di WTF 2018, Penonton Histeris

Ucapan yang disampaikan grup yang diisi Gamal, Audrey, dan Cantika itu sekaligus mengawali lagu Satu. Saat itu mereka juga menyesuaikan maknanya lewat pakaian merah dan putih.

Naik pentas pukul 17.00 WIB, GAC langsung mengajak penonton untuk bergoyang. Adalah lagu berjudul Bahagia yang dipilih untuk dinyanyikan pada awal penampilan.

BACA JUGA: Ajakan Joget GAC Buka We The Fest 2018

"Siap joged-joged bersama GAC?," sapa Audrey di atas panggung.

Penampilan enerjik GAC berlanjut lewat beberapa lagu lainnya. Sejumlah lagu yang mampu mengajak penonton bernyanyi bersama lagu Galih & Ratna, Cinta, dan Suara. (mg3/jpnn)

BACA JUGA: Misi BMW i8 Ultraviolet di Antara Anak Muda Kekinian

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Daftar Musisi di Hari Pertama We The Fest 2018


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler