Gadis Berparas Cantik Itu Pamit dari Rumah untuk Interview, Begini Penjelasan Adik Kandungnya

Kamis, 09 Juli 2020 – 02:08 WIB
Eni Indah, ibu korban Vanny tampak tak kuasa saat melihat prosesi pemakaman putri sulungnya di TPU Talang Jambe, Sukarami, Rabu (8/7/2020) siang. Foto : tejo-edho/sumeks.co

jpnn.com, PALEMBANG - Tim Unit Pidum Satreskrim Polrestabes Palembang dikabarkan telah menangkap pembunuh Vanny Yulia Nita, 18, pada Rabu (8/7) di Bengkulu.

Pelaku yang membunuh Vanny Yulia dan meletakkan jasadnya di bawah ranjang penginapan Macan Kumbang Residence, itu saat ini dalam perjalanan menuju Palembang.

BACA JUGA: Info Terkini dari Polisi Soal Tewasnya Gadis Berparas Cantik di Bawah Ranjang Kamar Penginapan

Polisi masih mendalami motif pelaku menghabisi nyawa korban di penginapan dan meninggalkan jasadnya dengan kondisi leher terjerat tali pada Selasa (7/7/2020) sore.

Menurut polisi, Vanny genap berusia 18 tahun pada Rabu (8/8/2020) kemarin. Ia sempat meminta kado boneka Doraemon kesukaannya sebagai hadiah ulang tahun (Ultah).

Adik korban, Alvin (14) mengatakan, kakaknya pamit dari rumah untuk memenuhi panggilan interview.

BACA JUGA: Pengakuan Petugas Penginapan Soal Gadis Cantik yang Tewas di Bawah Ranjang Kamar

“Vanny keluar rumah pamit mau interview panggilan kerja menggunakan sepeda motor di hotel kawasan Jl Maysabara Senin (6/7/2020) habis salat Zuhur,” ucap Alvin.

Korban merupakan lulusan SMK Negeri 5 Palembang tahun ini. Ia melamar kerja di mini market kawasan Talang Jambe.

BACA JUGA: Gadis Berparas Cantik Ini Ditemukan Tewas di Bawah Ranjang Kamar Penginapan, Leher Dijerat Tali

“Dapat kabar kalau mbak sudah meninggal dari embah (kakek). Embah dikasih tahu dari ibu RT 17 yang dapat kabar langsung dari penginapan Macan Kumbang,” beber Alvin yang ditemui di ruang jenazah RS Bhayangkara Polda Sumsel.

Sementara itu, Sapto, 28, paman korban mengatakan, sepeda motor Honda Vario yang dipakai korban ditemukan di Jl Angkatan 66, Kemuning Palembang.

“Motor ditinggal di sana, dan di situ ada identitas Vanny dan kunci kontak motornya tidak ada lagi,” terang Sapto.

Ketua RT 17, Sri Rahayu yang juga berada di RS Bhayangkara membenarkan kalau korban Vanny adalah warganya.

Selama ini Vanny tinggal bersama embahnya karena orang tuanya memiliki usaha ternak ayam.

“Vanny Ultah Rabu (8/8) persisnya malam. Ternyata malam ini kejadian. Dari keluarganya, Vanny sempat minta belikan boneka Doraemon mungkin untuk kadonya. Anaknya baik, tidak banyak tingkah,” tukasnya.

Seperti diketahui, Vanny merupakan warga Jl Gotong Royong, RT 18/05, Kelurahan Talang Jambe, Kecamatan Sukarami, ditemukan tewas di lantai dua kamar No 204 penginapan Macan Kumbang, Jl Macan Kumbang, RT 49/11, Kelurahan Demang Lebar Daun, Kecamatan IB I, Selasa (7/7/2020).

BACA JUGA: Takut Dihukum Mati, Istri dan Otak Pembunuhan Hakim Jamaluddin Ajukan Banding

Pertama kali korban ditemukan roomboy Dandi (20), dengan posisi terlentang di bawah ranjang. Ditemukan ada bekas jeratan tali melilit di leher dan luka lebam di bagian wajah.(dho/sumeks)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler