Gaga Muhammad Dituntut Sebegini, Sahabat Laura Anna: Enggak Setimpal

Selasa, 04 Januari 2022 – 19:35 WIB
Selebgram Erika Carlina di PN Jakarta Timur, Selasa (4/1). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Selebgram sekaligus teman mendiang Laura Anna, Erika Carlina tampak tak puas dengan tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) terhadap Gaga Muhammad.

Pasalnya, Gaga Muhammad dituntut 4 tahun 6 bulan dengan denda Rp 10 juta atau kurungan dua bulan atas kasus kecelakaan yang menyebabkan Laura Anna mengalami kelumpuhan.

BACA JUGA: Gaga Muhammad Dituntut 4 Tahun 6 Bulan dan Denda Rp 10 Juta, Orang Tua Pilih Bungkam

"Sejujurnya empat tahun masih kurang, uang yang harus dibayar Rp 10 juta kurang setimpal menurut aku ya," ujar Erika Carlina usai menghadiri persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur, Selasa (4/1).

Dia mengaku tak tahu seharusnya mantan kekasih Laura Anna itu harus dituntut berapa lama atas tindakannya.

BACA JUGA: Sebabkan Laura Anna Lumpuh, Gaga Muhammad Dituntut Sebegini oleh Jaksa

Namun, jika dia boleh berpendapat maka Erika berharap Gaga Muhammad dijatuhi hukuman 10 tahun.

"Aku enggak tahu ya, kurang tahu soal hukum. Mungkin 10 tahun," kata Erika.

BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Cassandra Angelie Tak Suka Pria Arab, Tante Ernie Minta Ini

Dia mengatakan bahwa tuntutan yang diberikan terhadap Gaga Muhammad itu tak setimpal dengan perjuangan yang dihadapi Laura Anna selama dua tahun belakangan ini.

"Dari apa yang Laura rasakan dari kemarin-kemarin dan melihat hukum Gaga empat tahun enggak seimbang," tuturnya.

Sebelumnya, JPU menuntut Gaga Muhammad hukuman empat tahun enam bulan dengan denda Rp 10 juta atau kurungan dua bulan.

Kecelakaan yang melibatkan Laura Anna dan Gaga Muhammad itu terjadi pada Desember 2019.

Adapun kecelakaan tersebut menyebabkan Laura Anna mengalami Spinal Cord Injury atau cedera saraf tulang belakang. (mcr7/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler